Negosiasi Juventus-Dybala Buntu: Tiga Raksasa Eropa Berpeluang Dapat Gratis

Selasa, 22 Maret 2022 - 05:05 WIB
loading...
Negosiasi Juventus-Dybala...
Negosiasi perpanjangan kontrak Paulo Dybala di Juventus menemui jaan buntu/Foto/juvefc.com
A A A
TURIN - Negosiasi perpanjangan kontrak Paulo Dybala di Juventus menemui jalan buntu. Penyerang asal Argentina dikabarkan akan meninggalkan Turin di akhir musim.

Kontrak Dybala bersama Nyonya Tua (La Vecchia Signora) -julukan Juventus - kedaluwarsa pada Juni 2022 mendatang. Pada Senin (21/3/2022), La Joya -julukan Dybala- bersama agennya bertemu para petinggi Juventus untuk membicarakan masa depannya.



Namun setelah itu, malah kabar buruk yang diterima para penggemar Nyonya Tua. Melansir dari Fabrizio Romano, di Twitter pribadinya, Senin (21/3/2022), Dybala tidak mendapatkan kesepakatan yang menarik dari klub kesayangannya tersebut. Maka dari itu, ia menolak untuk menandatangani kontrak baru.

Besar kemungkinan Juventus enggan memenuhi besaran kontrak dan gaji yang diminta sang bintang. Menurut Fabrizio, mereka melanggar kesepakatan lisan yang dibuat dengan Dybala pada Oktober 2021 lalu.



"Dybala akan meninggalkan Juventus sebagai agen bebas. Dia tidak senang dengan kondisi baru saat ini dan dia sekarang akan membuka pembicaraan dengan klub lain," tulis Fabrizio, Senin (21/3/2022).

"Ada kesepakatan lisan penuh Oktober lalu untuk 8 juta euro (Rp126,6 miliar) plus 2 juta euro (Rp31,6 miliar) juta gaji bersih hingga 2026. Kemudian Juve memutuskan untuk mengubah proposal mereka," tambahnya.

Belum diketahui kemana Dybala akan berlabuh. Sang agen masih mencari pengganti yang tepat untuk kliennya. Tiga klub raksasa Eropa, Paris Saint-Germain (PSG), Manchester United, dan Barcelona dikabarkan siap untuk menampungnya.

Siapa yang tidak mau mendapatkan jasa pemain berusia 28 tahun itu dengan gratis? Apalagi musim ini peran Dybala masih terbilang vital dalam setiap kemenangan La Vecchia Signora, lewat 13 gol serta enam assistnya dari 29 laga di seluruh kompetisi.
(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1958 seconds (0.1#10.140)