Joan Mir Akui Trek Kering di Sirkuit Mandalika Sulit Ditaklukkan

Rabu, 23 Maret 2022 - 11:02 WIB
loading...
Joan Mir Akui Trek Kering...
Joan Mir mengakui timnya tidak mampu finis maksimal dalam kondisi trek kering di Sirkuit Mandalika/Foto/Twitter
A A A
LOMBOK - Pembalap Suzuki Ecstar Joan Mir mengakui timnya tidak mampu finis maksimal dalam kondisi lintasan Sirkuit Mandalika yang kering. Mir menyebut kekurangannya di MotoGP Indonesia 2022 hanya masalah dalam memperlambat motor.

Kedua pembalap Suzuki Ecstar, Mir dan Alex Rins mengakhiri balapan di posisi 10 besar di dua seri pembuka MotoGP 2022.



Rins memperbaiki penampilanya di MotoGP Indonesia 2022 dengan menempati posisi kelima di akhir balapan. Sebelumnya pembalap asal Spanyol itu menempati posisi ketujuh saat tampil di seri pembka MotoGP Qatar di Losail.

Sedangkan Mir berhasil menempati posisi keenam saat di Mandalika. Juara MotoGP 2020 itu juga mendapatkan posisi keenam saat tampil di MotoGP Qatar 2022.



Sementara Mir mengatakan selama pemanasan di Mandalika, Suzuki telah membuat peningkatan sangat baik. Namun ia menjelaskan tidak bisa mendapatkan posisi keenam di MotoGP Indonesia jika lintasan kering.

"Saya senang karena akhirnya saya bisa menemukan sensasi yang memungkinkan saya untuk cepat. Satu-satunya hal negatif adalah bahwa dalam balapan ini saya memiliki banyak masalah dalam memperlambat motor," kata Mir dilansir dari Paddock GP, Rabu (23/3/2022).

“Selama pemanasan, kami membuat kemajuan yang sangat baik, meskipun kami masih berjuang di sektor keempat. Saya pikir akan sangat sulit untuk finis di urutan keenam dalam kondisi kering."

Soal keamanan lintasan saat lomba di kondisi kering, pembalap berusia 24 tahun itu mengatakan masalah dengan aspal akan lebih besar saat tampil di Mandalika ketika lintasan kering. Ada bagian trek hancur dan banyak kerikil kecil bisa saja terlempar.

“Saya pikir masalah dengan aspal akan lebih besar di kondisi kering. Sudah basah di akhir balapan, Anda bisa melihat lubang di aspal, terutama di tikungan terakhir. Saya tidak bisa membayangkan bagaimana jadinya di kondisi kering," pungkasnya.
(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Menpora Jamin Efisiensi...
Menpora Jamin Efisiensi Anggaran Tak Ganggu Ajang Internasional
Harapan Baru Luca Marini...
Harapan Baru Luca Marini untuk Tim Honda Castrol di MotoGP 2025
Tim Honda Luncurkan...
Tim Honda Luncurkan Motor MotoGP 2025 dan Sponsor Baru
Sirkuit Mandalika Jadi...
Sirkuit Mandalika Jadi Saksi Bisu Latihan Intensif Pembalap MotoGP 2025
Aldio Oekon Bersinar...
Aldio Oekon Bersinar di Mandalika, Raih Podium Pertama Porsche Sprint Challenge Seri 5
Siap Melesat Kencang...
Siap Melesat Kencang di ARRC, 4 Jagoan Astra Honda Turun di Final Kejurnas MRS 2024
Wamenparekraf Apresiasi...
Wamenparekraf Apresiasi MotoGP Mandalika 2024 Perkuat Promosi Wonderful Indonesia
Pembalap Repsol Honda...
Pembalap Repsol Honda Team, Joan Mir dan Luca Marini Sapa Konsumen Setia Honda
Girang Menang MotoGP...
Girang Menang MotoGP Indonesia 2024, Jorge Martin Terbayang 'Hantu' di Sirkuit Mandalika
Rekomendasi
Pengumuman SNBP 2025...
Pengumuman SNBP 2025 Selasa 18 Maret, Cek Link Ini
Pemukim Israel Serang...
Pemukim Israel Serang dan Bakar Desa Palestina di Tepi Barat
BMKG: Gempa M5,2 Bayah...
BMKG: Gempa M5,2 Bayah Banten Masuk Kategori Megathrust Event, Tak Berpotensi Tsunami
Berita Terkini
Eliano Reijnders Dikabarkan...
Eliano Reijnders Dikabarkan Masuk Radar Transfer Klub Prancis
1 jam yang lalu
Perbandingan Market...
Perbandingan Market Value Timnas Indonesia vs Australia: Beda Tipis!
2 jam yang lalu
Daud Yordan Hancurkan...
Daud Yordan Hancurkan Kambosos Jr dengan Serangan Verbal: Kamu Jatuh KO!
2 jam yang lalu
Perbandingan Kekuatan...
Perbandingan Kekuatan Timnas Indonesia vs Australia yang Kehilangan 6 Starternya
3 jam yang lalu
Indonesia Pastikan Tempat...
Indonesia Pastikan Tempat di Final All England 2025, Reza Pahlevi: Semoga Tidak Sampai di Sini Saja
4 jam yang lalu
Market Value Mees Hilgers...
Market Value Mees Hilgers Kalahkan Seluruh Skuad Timnas Malaysia dan Thailand
5 jam yang lalu
Infografis
Ukraina Akui Jet tempur...
Ukraina Akui Jet tempur F-16 AS Tak Bisa Tandingi Su-35 Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved