Errol Spence Jr Kegemukan Jelang Duel Unifikasi Gelar Lawan Yordenis Ugas

Senin, 04 April 2022 - 06:30 WIB
loading...
Errol Spence Jr Kegemukan...
Errol Spence Jr menjelang pertarungan unifikasi gelar melawan Yordenis Ugas. Foto: Instagram
A A A
TEXAS - Errol Spence Jr berencana menambah koleksi gelar juara dunia kelas welter (66,6kg) saat berhadapan dengan Yordenis Ugas dalam duel unifikasi di AT&T Stadium, Arlington, Texas, pada 16 April 2022. Petinju asal Amerika Serikat (AS) sampai rela diet untuk mencapai bobot yang diinginkan.

Spence Jr diduga kelebihan berat badan setelah lama absen naik ring akibat cedera mata. Pertarungan terakhirnya terjadi ketika menghadapi Danny Garcia di AT&T Stadium, Arlington, 5 Desember 2020 lalu.



Dalam wawancara yang dimuat laman resmi WBA, Minggu (3/4/2022), Errol Spence Jr mengaku sedang fokus menyusutkan berat badan. Berbagai cara dilakukan dari menggelar latih tanding, hingga menjalankan program diet yang ditentukan oleh sang ahli gizi.

"Saya memiliki ahli gizi dan itu membuat saya jauh lebih mudah untuk mengurangi berat badan," kata Errol Spence Jr.

Saat ini, petinju berpostur 177cm itu menyatakan kesiapannya untuk "comeback" menjadi yang terbaik di divisi welter. Salah satu langkah adalah dengan merebut gelar WBA Super milik Ugas.

Errol Spence Jr yang kini menyandang titel IBF dan WBC itu dengan penuh kepercayaan diri mengatakan mampu mengalahkan lawannya pada pertandingan nanti.

"Saya berada dalam kondisi 100 persen. Secara fisik saya tajam dan semuanya terasa sangat teratur," ujar petinju yang memiliki rekor tak terkalahkan dalam 27 pertandingan dan 21 di antaranya diraih dengan hasil knockout (KO).

Petinju yang memiliki julukan The Truth itu memang lebih diunggulkan daripada Ugas. Meski begitu, tak menutup kemungkinan Ugas justru membalikkan keadaan.

Sekadar informasi, Ugas pada laga terakhir sukses menang angka dari Manny Pacquiao, tepatnya di T-Mobile Arena, Las Vegas, 21 Agustus 2021. Dia juga memiliki rekor bertanding 27 (12 KO)-4-0.
(sto)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Anthony Joshua Dapat...
Anthony Joshua Dapat Peringatan, Jake Paul Pancing Duel Kontroversial
Profil Lennox Lewis:...
Profil Lennox Lewis: Mantan Juara Kelas Berat Tak Terbantahkan yang Takut Hadapi Holyfield
Mikaela Mayer Pertahankan...
Mikaela Mayer Pertahankan Gelar WBO usai Duel Sengit Lawan Sandy Ryan
Daniel Dubois Dapat...
Daniel Dubois Dapat Ultimatum Lawan Derek Chisora Sebelum 21 Juni
Daniel Dubois Mundur...
Daniel Dubois Mundur dari Duel Lawan Joseph Parker: Saya Sakit!
Brian Norman Jr. Duel...
Brian Norman Jr. Duel Pertahankan Sabuk WBO Kelas Welter
Oscar De La Hoya Jual...
Oscar De La Hoya Jual Vergil Ortiz Jr vs Errol Spence di Stadion Cowboys
Breaking News: George...
Breaking News: George Foreman Meninggal Dunia di Usia 76 Tahun
Duel Spektakuler Anthony...
Duel Spektakuler Anthony Joshua vs Jake Paul Bakal Digelar Tahun Depan?
Special Bola
Timnas Indonesia U-17...
Bola Dunia
Timnas Indonesia U-17 Menang 1-0 atas Korea Selatan U-17 di Piala Asia U-17 2025?
Demi 4 Besar Liga 1...
Liga Indonesia
Demi 4 Besar Liga 1 2024-2025, Persija Jakarta Berambisi Taklukkan Madura United
Kisah Kees Kwakman,...
Bola Dunia
Kisah Kees Kwakman, Mantan Pemain FC Augsburg yang Ejek Timnas Indonesia Bakal Rusak Piala Dunia 2026
Rekomendasi
228 Kecelakaan Terjadi...
228 Kecelakaan Terjadi saat Lebaran, 22 Orang Tewas, 287 Luka-luka
Hari Kedua Lebaran,...
Hari Kedua Lebaran, 36.113 Wisatawan Berlibur ke Silang Monas
Hadapi Arus Balik, Jasa...
Hadapi Arus Balik, Jasa Marga Siapkan Pengalihan Lalin dari Transjawa ke Jakarta
Berita Terkini
Mengenal 12 Kelas UFC:...
Mengenal 12 Kelas UFC: Batasan Berat, Para Penguasa, dan Sejarah Singkat
1 jam yang lalu
Lebaran di Arab Saudi,...
Lebaran di Arab Saudi, Pemain Timnas Indonesia U-17 Minta Doa Agar Tembus Piala Dunia U-17 2025
8 jam yang lalu
Rekor Pertemuan Timnas...
Rekor Pertemuan Timnas Indonesia vs China di Jakarta: Mampukah Garuda Kembali Menang?
10 jam yang lalu
PSSI Tepis Rumor Naturalisasi...
PSSI Tepis Rumor Naturalisasi Tristan Gooijer: Belum Ada Proses Sampai Hari Ini
12 jam yang lalu
Oleksandr Usyk Serius...
Oleksandr Usyk Serius Jajal MMA, Bos PFL: Saya Pikir Dia Mematikan!
13 jam yang lalu
Tragis, Petinju Kelas...
Tragis, Petinju Kelas Berat Ringan Meninggal setelah Kolaps di Atas Ring
13 jam yang lalu
Infografis
Jadwal Terbaru Libur...
Jadwal Terbaru Libur Sekolah Jelang Lebaran 2025
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved