Liverpool Gagal Juara Liga Inggris, Klopp Khawatir Berdampak ke Final Liga Champions

Senin, 23 Mei 2022 - 08:00 WIB
loading...
Liverpool Gagal Juara...
Liverpool Gagal Juara Liga Inggris, Klopp Khawatir Berdampak ke Final Liga Champions. Foto: Reuters
A A A
LIVERPOOL - Liverpool gagal meraih juara Liga Inggris 2021/2022 . Sang pelatih Juergen Klopp menjadikan itu sebagai motivasi ekstra untuk memenangi Liga Champions 2021/2022.

Seperti diketahui, Liverpool berakhir di posisi kedua klasemen Liga Inggris 2021-2022. Mereka mengumpulkan 92 poin terpaut satu poin dari sang juara Manchester City.



Liverpool sebenarnya berhasil memenangkan laga terakhir pada Minggu (22/5/2022) melawan Wolverhampton dengan skor 3-1. Namun di saat bersamaan, Man City juga menang dengan skor 3-2 atas Aston Villa.

Seusai laga, Klopp mengaku kecewa dan sedih kehilangan gelar yang selama ini diidamkannya. Namun, dia berujar kegagalan tersebut bukanlah akhir dari musim ini.

Masih ada target tinggi yakni meraih gelar juara Liga Champions 2021-2022 yang akan diperebutkan 29 Mei 2022 mendatang. Mereka akan melakoni laga final melawan Real Madrid di Stade de France.

“Musim ini benar-benar luar biasa dan tidak berakhir hari ini. Itu berakhir minggu depan. Dan kami akan benar-benar mencoba segalanya,” tegas Klopp dikutip laman theguardian.

“Belum pernah terjadi sebelumnya tatkala Anda benar-benar tanpa pukulan untuk melaju ke final. (Kini) kami memiliki pukulan itu, jelas,” lanjutnya.

“Kami sekarang memiliki lima hari untuk mempersiapkan final dan kami menghadapi tim yang sangat berpengalaman, tetapi itu tidak masalah. Kehilangan (juara) liga hari ini meningkatkan keinginan untuk memperbaikinya minggu depan,” tandasnya.

Di sisi lain, Klopp mengucapkan selamat kepada Manchester City atas gelar juara keenam sepanjang sejarah Liga Inggris. Dia mengatakan musim ini sangat hebat.

“Selamat kepada Man City, Pep Guardiola, seluruh staf dan seluruh pemain klub yang telah menjadi juara. Kami dekat tetapi pada akhirnya tidak cukup dekat,” lanjutnya.
(sto)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1128 seconds (0.1#10.140)