Jelang FIFA Matchday, Thomas Doll Lepas 2 Bintang Persija ke Timnas

Senin, 30 Mei 2022 - 23:59 WIB
loading...
Jelang FIFA Matchday, Thomas Doll Lepas 2 Bintang Persija ke Timnas
Syahrian Abimanyu dan Ilham Rio Fahmi mendapat restu pelatih Thomas Doll ke timnas Indonesia/Foto/Twitter
A A A
BANDUNG - Duo Persija Jakarta Ilham Rio Fahmi dan Syahrian Abimanyu mendapat restu pelatih anyar Thomas Doll untuk bergabung dengan timnas Indonesia. Ilham dan Syahrian sempat menyambangi sesi latihan Macan Kemayoran sebelum berangkat ke Bandung.

Timnas Indonesia akan melakoni partai FIFA Matchday menghadapi Bangladesh di Stadion Jalak Harupat, Soreang pada 1 Juni 2022 mendatang. Ilham dan Syahrian dipanggil pelatihshin Tae-yong untuk ikut pelatnas di Kota Kembang.



Selain untuk mendongkrak peringkat FIFA, laga uji coba internasional tersebut bertujuan untuk mempersiapkan diri jelang bergulirnya Kualifikasi Piala Asia 2022. Rio Fahmi dan Abimanyu kembali mendapat kepercayaan Shin Tae-yong untuk mengenakan jersey merah putih pada pekan internasional kali ini.

Sebelum melanjutkan masa bakti bersama Timnas Indonesia, Abimanyu mengaku sempat menyambangi sesi latihan Persija di Bojongsari, Depok. Eks penggawa Johor Darul Tazim itu meminta wejangan kepada sang pelatih anyar, Thomas Doll.



Abi -sapaan akrab Abimanyu- mengaku mendapat dukungan moral dari Doll. Dirinya pun berharap bisa memanfaatkan kepercayaan yang diberikan Shin Tae-yong dengan baik.

“Pelatih (Doll) sangat memahami alasan kami, dia pun memberikan dukungan kepada kami agar fokus dan berkomitmen untuk berjuang bersama Timnas,” kata Abimanyu dikutip laman resmi Persija, Senin (30/5/2022).

“Setelah menyelesaikan tugas di Timnas, kami akan kembali ke Persija, dan tentunya akan berjuang bersama-sama dalam latihan, saya harap persiapan Persija musim ini semakin baik lagi,” tutupnya.

Senada dengan Abimanyu, Rio Fahmi juga semakin termotivasi usai mendapat suntikan moral dari Doll. Pemain yang berposisi sebagai bek sayap itu berambisi menjaga nama baik Persija selama berseragam merah putih.

“Tentu saja saya harus berjuang agar bisa berkontribusi di Timnas, setelah tugas di Timnas selesai, saya akan kembali berlatih di Persija,” ujarnya.

Sementara itu, Doll tengah sibuk mempersiapkan timnya jelang laga pramusim. Macan Kemayoran -julukan Persija- tergabung di Grup B bersama dengan Borneo FC, Barito Putera, Rans Cilegon, dan Madura United.
(sha)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1881 seconds (0.1#10.140)