Pekan Depan Arsenal Gelar Latihan Perdana

Minggu, 26 April 2020 - 11:12 WIB
loading...
Pekan Depan Arsenal Gelar Latihan Perdana
Para pemain Arsenal dijadwalkan pekan depan akan kembali menggelar latihan perdana. Foto : Reuters
A A A
LONDON - Para pemain Arsenal akan kembali berlatih di tempat latihan London Colney mereka pekan depan. Sementara itu pemerintah Inggris sampai saat ini belum mencabut masa karantina akibat pandemi virus corona.

Kalau ini terjadi, Arsenal akan jadi klub Liga Primer Inggris pertama yang memulai aktivitas sejak kompetisi ditangguhkan pada 13 Maret lalu. Seperti dilaporkan ESPN, Minggu (26/4), pihak klub nantinya tetap akan memberlakukan protokol kesehatan.

Pemain akan melakukan perjalanan secara individual. Mereka tetap akan berlatih di lapangan terbuka, namun semua bangunan atau lokasi latihan nantinya akan tertutup. Setelah itu pemain akan kembali ke rumah segera setelah sesi latihan, tanpa mandi atau makan siang di tempat seperti biasanya.

“Para pemain akan diizinkan mengakses tempat latihan London Colney kami pekan depan. Akses akan dibatasi, dikelola dengan hati-hati dan jarak sosial akan dipertahankan setiap saat. Semua bangunan Colney tetap ditutup. Pemain akan bepergian sendiri, melakukan latihan individu dan kembali ke rumah," kata sumber klub.

Para pemain Arsenal akan berlatih dalam kelompok kecil dan menghormati aturan jarak sosial, seperti yang diberlakukan oleh pemerintah. Pemerintah Inggris memberlakukan pedoman jarak sosial yang ketat setelah pecahnya virus corona, di mana hanya pekerja penting yang boleh keluar rumah untuk melakukan perjalanan ke tempat kerja.
(bbk)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1260 seconds (0.1#10.140)