Arthur-Pjanic Lulus Tes Medis, Juventus dan Barcelona Dapat Pemain Baru

Senin, 29 Juni 2020 - 01:05 WIB
loading...
Arthur-Pjanic Lulus...
Pertukaran pemain antara Arthur Melo yang menuju Juventus, dan Miralem Pjanic yang hijrah ke Barcelona telah rampung. Keduanya telah menjalani tes kesehatan. Foto: reuters
A A A
TURIN - Pertukaran pemain antara Arthur Melo yang menuju Juventus , dan Miralem Pjanic yang hijrah ke Barcelona telah rampung. Keduanya secara teknis sudah resmi bertukar klub karena telah menjalani tes kesehatan.

(Baca Juga: Bintang Muda Man City Gabung Arthur Melo, Tes Medis di Juventus Hari Ini )

Arthur dan Pjanic sama-sama melakukan tes itu di pusat kesehatan Juventus, J Medical di Turin. Terkait Pjanic, Barcelona sampai mengirimkan tim dokter khusus untuk ikut memantau proses pemeriksaan.

Sedangkan Arthur datang ke Italia menumpangi pesawat pribadi. Tapi, gelandang asal Brasil itu akan terbang lagi ke Spanyol untuk pamit. Kabarnya, pemain berusia 23 tahun itu marah pada Barcelona. Dia bahkan sampai meminta agar tidak dimainkan lagi hingga musim ini selesai.

(Baca Juga: Tidak Belajar dari Pengalaman, Jarrell Miller Positif Zat Terlarang Lagi )

Dengan selesainya kesepakatan ini, Juventus tinggal membayar 10 juta euro secara tunai kepada Barcelona. Soalnya, Arthur bernilai 70 juta euro dan Pjanic berbanderol 60 juta euro. Disebutkan, peresmiannya akan dilakukan dalam waktu dekat.
(mirz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1141 seconds (0.1#10.24)