Jelang Grand Slam AS Terbuka 2022: Nadal Ogah Kegagalan di Cincinnati Masters Terulang

Minggu, 21 Agustus 2022 - 08:03 WIB
loading...
Jelang Grand Slam AS...
Rafael Nadal berbicara jelang tampil di Grand Slam Amerika Serikat 2022. Petenis kidal itu mengaku tidak ingin mengulangi hasil buruk seperti di turnamen Cincinnati Masters 2022 / Foto: Instagram Rafael Nadal
A A A
NEW YORK - Rafael Nadal berbicara jelang tampil di Grand Slam Amerika Serikat 2022. Petenis kidal itu mengaku tidak ingin mengulangi hasil buruk seperti di turnamen Cincinnati Masters 2022.

Pada turnamen Cincinnati Masters 2022, Nadal terhenti di babak 32 besar usai dikalahkan Borna Coric dengan 6-7, 6-4, dan 3-6 di Lindner Family Tennis Center, Kamis (18/8/2022).

Kekalahan itu membuat Nadal sedikit terpukul. Menurutnya, Cincinnati Masters 2022 adalah turnamen yang sulit baginya. Namun demikian, jawara Prancis Open 2022 ini mengatakan senang diterima dengan baik di Amerika Serikat.

BACA JUGA: 2 Pebulu Tangkis Indonesia Mimisan saat Tes PCR di Jepang, Netizen Geram

"Memang benar turnamen ini (Cincinnati Masters 2022) bukan yang termudah bagi saya sepanjang karir tenis saya, bahkan jika saya bisa menang satu tahun," kata Nadal dilansir dari Tennis World, Sabtu (20/8/2022).

"Tapi tahun dimana saya mencapai hampir segalanya. Saya membuat beberapa semifinal lagi, saya pikir, atau satu. Benar, saya tidak tahu, untuk beberapa alasan aneh turnamen ini, saya tidak pernah memiliki perasaan terbaik, tetapi di sisi lain, saya merasa sangat diterima di sini sepanjang waktu," sambungnya.

Kegagalan ini tentu saja membuat Nadal tertekan jelang tampil di AS Terbuka 2022, turnamen yang akan digelar pada 29 Agustus–11 September 2022. Nadal pun sepertinya tidak ingin hasil buruk di Cincinnati Masters 2022 terulang.

BACA JUGA: Liliyana Natsir dan Hendra Setiawan Pebulu Tangkis Indonesia Tersukses

"Untuk New York (AS Terbuka 2022), saya tidak tahu. Ini adalah Grand Slam. Ini adalah jenis turnamen yang berbeda. Tetapi pada saat yang sama itu tenis, bukan? Jika saya tidak bermain bagus, mungkin saya akan memiliki hasil yang sama dengan di sini (Cincinnati Masters 2022)," pungkasnya.

(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Jadwal dan Link Streaming...
Jadwal dan Link Streaming ATP 500: Dallas Open 2025
Australian Open 2025...
Australian Open 2025 Dimulai! Berikut Jadwal dan Link Streaming di Vision+
Ketegangan Memuncak!...
Ketegangan Memuncak! Streaming Day 5 United Cup di Vision+
Babak Penentuan! Slovakia...
Babak Penentuan! Slovakia dan Italia Berebut Gelar di Final Billie Jean King Cup 2024
Jadwal dan Link Streaming...
Jadwal dan Link Streaming Billie Jean King Cup 2024 Hingga Babak Final di Vision+
Turnamen Tenis PERTI...
Turnamen Tenis PERTI 2024: ASTA UI Juara, Penantian 16 Tahun Berakhir
Estafet Obor dari Zinedine...
Estafet Obor dari Zinedine Zidane ke Rafael Nadal Warnai Opening Ceremony Olimpiade Paris 2024
Ngilu! Penonton Wimbledon...
Ngilu! Penonton Wimbledon Terkena Bola Tepat di Selangkangan
Elina Svitolina Berlinang...
Elina Svitolina Berlinang Air Mata di Wimbledon akibat Serangan Rusia
Rekomendasi
Jaga Iklim Investasi,...
Jaga Iklim Investasi, Pemerintah Harus Berikan Kepastian Hukum Industri Sawit
Penerimaan Pajak Februari...
Penerimaan Pajak Februari 2025 Anjlok 30,2%, Hanya Terkumpul Rp187,8 Triliun
Belanja Pemerintah Pusat...
Belanja Pemerintah Pusat Tembus Rp211,5 Triliun, Paling Boros Buat Gaji PNS dan Bansos
Berita Terkini
3 Alasan Rizky Ridho...
3 Alasan Rizky Ridho Sangat Layak Jadi Kapten Persija Jakarta, Perpaduan Jiwa Pemimpin dan Pengalaman
15 menit yang lalu
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
1 jam yang lalu
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
2 jam yang lalu
Naoya Inoue vs Ramon...
Naoya Inoue vs Ramon Cardenas: Monster KO Dihujat Takut Kalah
3 jam yang lalu
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
4 jam yang lalu
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
5 jam yang lalu
Infografis
6 Alasan Ribuan Narapidana...
6 Alasan Ribuan Narapidana Masuk Islam di Penjara AS Setiap Tahun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved