Mohamed Salah Senggol Rekor Gol Owen hingga Jadi Pemain Pertama dalam Sejarah Liverpool

Selasa, 23 Agustus 2022 - 09:35 WIB
loading...
Mohamed Salah Senggol...
Mohamed Salah naik satu peringkat ke urutan kedelapan dalam daftar pencetak gol terbanyak sepanjang masa Liverpool / Foto: Kolase
A A A
MANCHESTER - Mohamed Salah naik satu peringkat ke urutan kedelapan dalam daftar pencetak gol terbanyak sepanjang masa Liverpool. Catatan mengilau itu tercipta saat Liverpool dikalahkan Manchester United dengan skor 1-2 pada laga pekan ketiga Liga Inggris 2022-2023 di Stadion Old Trafford, Selasa (23/8/2022).

Mo Salah menyumbangkan satu gol untuk Liverpool di menit 81. Sayangnya, kontribusinya itu gagal membantu Liverpool terhindar dari kekalahan.

Meski demikian, ada dua catatan yang patut dibanggakan Mo Salah . Pertama, dia menjadi pemain pertama dalam sejarah Liverpool yang mencetak 10 gol ke gawang MU.

BACA JUGA: Meneer Erik ten Hag si Perusak Rekor Liverpool

Mo Salah sukses melewati catatan gol Steven Gerrard (9), Dick Forshaw (7), Gordon Hodgson (7) dan Harry Chambers (7). Catatan kedua yang ditorehkan pemain kelahiran Nagrig, Mesir, 15 Juni 1992 itu adalah Mo Salah berada di uruan kedelapan dalam daftar pencetak gol terbanyak (159 gol) sepanjang masa Liverpool.

Mo Salah mencetak 159 gol dalam 258 pertandingan sejak bergabung dengan Liverpool dari AS Roma pada musim panas 2017. Sumbangan satu gol ke gawang MU sudah cukup buat Mo Salah menyenggol catatan gol Michael Owen, yang mengantongi 158 gol selama bermain untuk Liverpool.

BACA JUGA: Liverpool Dikalahkan Manchester United, Klopp: Mereka Agresif!

Target berikutnya yang harus dicapai Salah dalam daftar pencetak gol terbanyak Liverpool adalah Sir Kenny Dalglish, yang duduk di posisi ketujuh setelah menyelesaikan masa bermainnya di Anfield dengan 172 gol.



Daftar Pencetak Gol Terbanyak Sepanjang Masa Liverpool

1 – Ian Rush – 346 goals

2 – Roger Hunt – 285

3 – Gordon Hodgson – 241

4 – Billy Liddell – 228

5 – Steven Gerrard – 186

6 – Robbie Fowler – 183

7 – Kenny Dalglish – 172

8 – Mohamed Salah – 159

9 – Michael Owen – 158

10 – Harry Chambers – 151
(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.0963 seconds (0.1#10.140)