Marc Marquez Girang Berhasil Finis Perdana sejak Naik Meja Operasi

Senin, 26 September 2022 - 11:30 WIB
loading...
Marc Marquez Girang...
Marc Marquez Girang Berhasil Finis Perdana sejak Naik Meja Operasi. Foto: Reuters
A A A
MOTEGI - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez gagal naik podium usai finis di posisi keempat di MotoGP Jepang 2022 . Meski gagal tiga besar, Marquez puas lantaran ini finis perdananya sejak naik meja operasi.

Tampil di Sirkuit Motegi, Minggu (25/9/2022), sebenarnya Marquez memulainya dari pole position. Namun, Marquez kemudian disalip Brad Binder selepas start. Tak lama kemudian, dia juga disusul oleh duo Ducati, Jack Miller dan Jorge Martin.

Baca Juga: Hasil Race MotoGP Jepang 2022: Jack Miller Podium Pertama

Marquez lalu sempat bersaing dengan Miguel Oliveira. Namun, Marquez akhirnya dapat menyalip pembalap KTM tersebut, dan akhirnya berhasil mencapai garis finis.

Bagi Marquez, hasil yang didapatkannya itu sudah jauh lebih baik dari perkiraan awal. Sebab, dia untuk kali pertama berhasil mencapai menuntaskan balapan sejak MotoGP Italia di Sirkuit Mugello, 29 Mei 2022 lalu.

“Kami tahu balapannya akan sulit pada situasi balapan kering. Tetapi, keadaan berjalan lebih baik ketimbang perkiraan,” kata Marquez di akun Instagram miliknya.

Setelah menjalani balapan pertama secara penuh, Marquez makin yakin dengan fisiknya. Dia pun bertekad untuk melanjutkan momentum ke balapan selanjutnya, MotoGP Thailand.

“Saya dapat merasakan lengan dengan baik dan menyelesaikan balapan untuk pertama kali, usai operasi. Sangat puas dengan akhir pekan ini dan menantikan hasil serupa. Sampai jumpa di Thailand,” ujarnya.
(sto)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Marc Marquez Beri Semangat...
Marc Marquez Beri Semangat untuk Jorge Martin yang Cedera: Kami Merindukanmu di Lintasan!
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
5 Banjir Besar yang...
5 Banjir Besar yang Menghantui Balapan Formula 1 dan MotoGP Sepanjang Sejarah
Klasemen MotoGP 2025:...
Klasemen MotoGP 2025: Marc Marquez Kokoh di Puncak Usai Menangi MotoGP Thailand
Marc Marquez Kampiun...
Marc Marquez Kampiun MotoGP Thailand 2025, Sempat Dikudeta sang Adik!
Marc Marquez Juara Sprint...
Marc Marquez Juara Sprint Race MotoGP Thailand 2025
Hasil Kualifikasi MotoGP...
Hasil Kualifikasi MotoGP Thailand 2025: Marc Marquez Pole Position
Menpora Jamin Efisiensi...
Menpora Jamin Efisiensi Anggaran Tak Ganggu Ajang Internasional
Seri Pembuka MotoGP...
Seri Pembuka MotoGP Berlangsung Pekan Ini! Simak Jadwal dan Link Streamingnya
Rekomendasi
Respons Kejagung Soal...
Respons Kejagung Soal Pengaduan Jampidsus ke KPK Dinilai Arogan
Daftar 92 Kapolres Baru...
Daftar 92 Kapolres Baru Setelah Mutasi Maret 2025, Ini Nama-Namanya
Efek FCTC Bikin Pelaku...
Efek FCTC Bikin Pelaku Industri Tembakau Was-was
Berita Terkini
Market Value Timnas...
Market Value Timnas Indonesia Nomor 3 di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
3 jam yang lalu
Yamaha Umumkan Skuad...
Yamaha Umumkan Skuad Gahar 2025: Siap Dominasi Lintasan Balap Nasional dan Asia!
6 jam yang lalu
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Sabar/Reza Melaju ke Semifinal!
7 jam yang lalu
Marc Marquez Beri Semangat...
Marc Marquez Beri Semangat untuk Jorge Martin yang Cedera: Kami Merindukanmu di Lintasan!
7 jam yang lalu
Ernando Ari Tak Gentar...
Ernando Ari Tak Gentar Saingi Emil Audero: Selama Makan Nasi, Saya Siap!
8 jam yang lalu
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Rehan/Gloria Tersingkir, Ganda Campuran Indonesia Habis!
9 jam yang lalu
Infografis
Marc Marquez Janji Bertahan...
Marc Marquez Janji Bertahan di Honda hingga 2024
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved