Marc Marquez Tidak Cedera, Alex: Honda Mustahil Juara MotoGP 2022
loading...
A
A
A
MADRID - Cederanya Marc Marquez disinyalir menjadi penyebab utama keterpurukan Honda di MotoGP 2022. Namun, Alex Marquez punya pendapat berbeda.
Honda sudah dipastikan gagal meraih gelar juara pada musim ini. Sebab, tidak ada satu pun pembalap dari pabrikan Jepang itu yang bisa bersaing di papan atas.
Torehan terbaik wakil Honda adalah menempati posisi 13 atas nama Marc Marquez dari Repsol Honda. Padahal, The Baby Alien sejatinya tidak mengikuti semua seri karena harus memulikan cedera.
Alex Marquez menyebut kakaknya tetap mustahil juara MotoGP 2022 meski tidak cedera. Menurut pembalap LCR Honda itu, motor Honda RC213V tahun ini tidak bisa melaju cepat karena kalah dari aspek aerodinamis dibanding tim lain.
Honda menurunkan empat pembalap resmi di MotoGP musim ini yang terbagi dari tim Repsol, yang diisi Marc Marquez dan Pol Espargaro. Kemudian, LCR yang dihuni Alex dan Takaaki Nakagami.
Ironisnya, mereka semua mampu bersaing di papan atas MotoGP 2022. Hampir sepanjang musim ini, kempatnya mengeluhkan performa yang terlihat lebih lambat dibandingkan musim-musim sebelumnya.
Alhasil, Alex Marquez, Pol Espargaro dan Nakagami tercecer di urutan 16, 17 dan 18 klasemen dengan tiga balapan tersisa. Sedangkan Marc Marquez ada di posisi 13 dengan 34 poin.
Banyak yang menilai, gagalnya Marc Marquez bersaing memperebutkan gelar karena absen dalam enam balapan musim ini. Pembalap asal Spanyol itu juga masih diganggu rasa sakit akibat cedera lengan kanannya.
Setelah dinyatakan pulih dan balapan lagi, Marc Marquez bisa tampil jauh lebih baik dibanding tiga rider Honda lainnya. Pembalap berusia 29 tahun itu pun bisa finis di tempat keempat dan kelima dalam balapan di Motegi dan Buriram.
Meski demikian, Alex Marquez yakin juara MotoGP enam kali itu tak akan mampu bersaing walau tak mengalami cedera. Sebab, motor RC213V tahun ini tak bisa melaju cepat lantaran kalah dari segi aerodinamis.
“Dia (Marc Marquez) tidak akan memenangkan gelar (MotoGP 2022 walau tidak cedera). Tetapi, dia akan berada di depan kami (pembalap Honda lainnya,” kata Alex Marquez dilansir dari Speedweek.
“Motor itu sangat penting, jika tidak mengimbangi, maka tidak akan kemana-mana. Jika Anda membuka gas, Anda bisa mencapai target, tetapi ketika motor Anda tidak berakselerasi, maka tidak ada yang bisa Anda lakukan,” pungkasnya.
Seri selanjutnya adalah GP Australia 2022 di Sirkuit Phillip Island, Minggu (16/10/2022) pukul 10.00 WIB.
Honda sudah dipastikan gagal meraih gelar juara pada musim ini. Sebab, tidak ada satu pun pembalap dari pabrikan Jepang itu yang bisa bersaing di papan atas.
Torehan terbaik wakil Honda adalah menempati posisi 13 atas nama Marc Marquez dari Repsol Honda. Padahal, The Baby Alien sejatinya tidak mengikuti semua seri karena harus memulikan cedera.
Alex Marquez menyebut kakaknya tetap mustahil juara MotoGP 2022 meski tidak cedera. Menurut pembalap LCR Honda itu, motor Honda RC213V tahun ini tidak bisa melaju cepat karena kalah dari aspek aerodinamis dibanding tim lain.
Honda menurunkan empat pembalap resmi di MotoGP musim ini yang terbagi dari tim Repsol, yang diisi Marc Marquez dan Pol Espargaro. Kemudian, LCR yang dihuni Alex dan Takaaki Nakagami.
Ironisnya, mereka semua mampu bersaing di papan atas MotoGP 2022. Hampir sepanjang musim ini, kempatnya mengeluhkan performa yang terlihat lebih lambat dibandingkan musim-musim sebelumnya.
Alhasil, Alex Marquez, Pol Espargaro dan Nakagami tercecer di urutan 16, 17 dan 18 klasemen dengan tiga balapan tersisa. Sedangkan Marc Marquez ada di posisi 13 dengan 34 poin.
Banyak yang menilai, gagalnya Marc Marquez bersaing memperebutkan gelar karena absen dalam enam balapan musim ini. Pembalap asal Spanyol itu juga masih diganggu rasa sakit akibat cedera lengan kanannya.
Setelah dinyatakan pulih dan balapan lagi, Marc Marquez bisa tampil jauh lebih baik dibanding tiga rider Honda lainnya. Pembalap berusia 29 tahun itu pun bisa finis di tempat keempat dan kelima dalam balapan di Motegi dan Buriram.
Meski demikian, Alex Marquez yakin juara MotoGP enam kali itu tak akan mampu bersaing walau tak mengalami cedera. Sebab, motor RC213V tahun ini tak bisa melaju cepat lantaran kalah dari segi aerodinamis.
“Dia (Marc Marquez) tidak akan memenangkan gelar (MotoGP 2022 walau tidak cedera). Tetapi, dia akan berada di depan kami (pembalap Honda lainnya,” kata Alex Marquez dilansir dari Speedweek.
“Motor itu sangat penting, jika tidak mengimbangi, maka tidak akan kemana-mana. Jika Anda membuka gas, Anda bisa mencapai target, tetapi ketika motor Anda tidak berakselerasi, maka tidak ada yang bisa Anda lakukan,” pungkasnya.
Seri selanjutnya adalah GP Australia 2022 di Sirkuit Phillip Island, Minggu (16/10/2022) pukul 10.00 WIB.
(mirz)