Rebut Podium ke-100, Marc Marquez Buktikan Diri Masih Kompetitif Balapan

Senin, 17 Oktober 2022 - 19:01 WIB
loading...
Rebut Podium ke-100, Marc Marquez Buktikan Diri Masih Kompetitif Balapan
Rebut Podium ke-100, Marc Marquez Buktikan Diri Masih Kompetitif Balapan. Foto: IST
A A A
PHILLIP ISLAND - Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, membukukan catatan manis di MotoGP Australia 2022 . Dia berhasil finis kedua di Sirkuit Phillip Island, Minggu (16/10/2022).

Hasil tersebut membuat The Baby Alien –julukan Marquez- naik ke podium untuk kali pertama musim ini. Bahkan, sebuah torehan gemilang dibukukannya dari posisi kedua yang dicapainya itu.

Marquez sendiri benar-benar tampil luar biasa di Australia.Dia start dari posisi kedua dan berhasil menjaga persaingan di barisan terdepan bersama Francesco Bagnaia, Alex Rins, Jorge Martin dan Marco Bezzecchi.



Pada akhirnya, Marquez berhasil menyalip Bagnaia bersama Rins di lap terakhir. Alhasil, dia meraih podium kedua, di belakang rider Suzuki Ecstar itu dan mengasapi sang bintang Ducati Lenovo, yang harus puas mendapat podium ketiga.

Marquez pun menyebut jika podium yang didapatkannya it sangat berarti. Apalagi setelah kerja keras yang dilakukannya, beserta Honda sepanjang tahun ini mulai membuahkan hasil.

“Pertama, saya senang dengan podium ini. Hasil ini sangat berarti bagi saya dan orang yang sudah membantu saya melewati musim yang sulit. Kami semakin membaik dan Honda juga bekerja keras,” kata Marquez pada rilis resmi MotoGP, Senin (17/10/2022).

Selain itu, pembalap asal Spanyol tersebut menilai hasil itu menjadi bukti jika kemampuannya masih ada. Kualitasnya sebagai enam kali juara dunia MotoGP masih belum terhapus.

“Untuk saat ini, tidak ada yang didapat. Namun, mereka bekerja keras untuk 2023. Podium ini sangat berarti dan menjaga motivasi. Ini menunjukkan jika rider yang memenangkan enam gelar juara dunia bersama Honda masih ada,” ujarnya.
(sto)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1378 seconds (0.1#10.140)