Marc Marquez Targetkan Finis 5 Besar di MotoGP Valencia 2022

Senin, 24 Oktober 2022 - 23:59 WIB
loading...
Marc Marquez Targetkan Finis 5 Besar di MotoGP Valencia 2022
Marc Marquez tampaknya sudah mengalihkan perhatiannya ke MotoGP Valencia 2022, November mendatang / Foto: Instagram Marc Marquez
A A A
SELANGOR - Marc Marquez tampaknya sudah mengalihkan perhatiannya ke MotoGP Valencia 2022, November mendatang. Ia pun sudah menyiapkan skenario untuk finis lima besar pada balapan seri terakhir tersebut.

Pada balapan di MotoGP Malaysia 2022, akhir pekan kemarin, Marquez hanya mampu menyentuh garis finis ketujuh. Posisi ini sejatinya cukup mengecewakan mengingat dia memulai balapan dari grid ketiga.

Meski begitu, Marquez tampaknya tak ingin terlalu lama menyesali kegagalannya merebut podium di Sirkuit Internasional Sepang. Pembalap Repsol Honda itu pun langsung fokus pada balapan seri terakhir di Valencia, Minggu (6/11/2022).

BACA JUGA: Max Verstappen Menangi GP Amerika Serikat, Red Bull Racing Juara Konstruktor F1 2022

Marquez berharap bisa mendapatkan hasil yang lebih baik di seri balapan tersebut dibanding dengan apa yang diraih di MotoGP Malaysia. Pembalap berjuluk The Baby Alien itu mengakui kalau Circuit Ricardo Tormo adalah salah satu sirkuit favoritnya, sehingga tak aneh jika ia mematok target untuk bisa finis lima besar.

"Di Valencia saya berharap untuk mengambil langkah lain jika berbicara secara fisik. Ini adalah sirkuit yang saya suka dan saya berharap bisa lebih baik daripada di sini. Memang akan ada pembalap yang sangat cepat, tetapi finis 5 besar itu penting," tutur Marquez dikutip dari Motosan, Senin (24/10/2022).

BACA JUGA: Hitung-hitungan Juara Dunia MotoGP 2022 Ditentukan di GP Valencia 6 November

Balapan di MotoGP Valencia 2022 akan menarik mengingat ini bakal menjadi momen penting untuk Francesco Bagnaia maupun Fabio Quartararo untuk mengejar status juara dunia. Saat ini pembalap Ducati Lenovo itu unggul 23 dari pesaing terdekatnya tersebut.

(yov)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1524 seconds (0.1#10.140)