Carlo Ancelotti Samai Rekor Sir Alex Ferguson di Liga Champions: Ayo, Menuju 200 Kemenangan!

Kamis, 03 November 2022 - 10:00 WIB
loading...
Carlo Ancelotti Samai...
Carlo Ancelotti mengguratkan tinta emas dalam buku sejarah Liga Champions / Foto: Kolase
A A A
MADRID - Carlo Ancelotti mengguratkan tinta emas dalam buku sejarah Liga Champions setelah mengantarkan Real Madrid menang 5-1 atas Celtic pada laga pemungkas Grup F Liga Champions 2022-2023 di Santiago Bernabeu, Kamis (3/11/2022) dini hari WIB. Rekor baru yang dicetak pelatih berusia 63 tahun ini berkaitan dengan catatan kemenangan di kompetisi antarklub Eropa.

Menurut statistik, Ancelotti sudah menorehkan 102 kemenangan di Liga Champions. Catatan positif itu membuatnya sejajar dengan Sir Alex Ferguson sebagai pelatih dengan kemenangan terbanyak di kompetisi tersebut.

Disinggung mengenai pencapaian yang baru diukir, Ancelotti mengatakan masih bergairah untuk mengejar kemenangan. "Ayo pergi untuk 200. Senang melakukannya di sini di Madrid! Saya pikir saya sudah melakukannya dengan cukup baik," tuturnya.

BACA JUGA: Rekor Kylian Mbappe Pemain Tercepat Cetak 40 Gol di Liga Champions

Kemenangan besar atas Celtic membuat Madrid mengamankan status sebagai juara Grup F. Selanjutnya, Los Blancos tinggal menunggu lawan di babak 16 besar Liga Champions.

Drawing babak 16 besar Liga Champions dijadwalkan bakal berlangsung pada Senin (7/11/2022). Ditanya tentang siapa lawan potensial Madrid di tahap sistem gugur, Ancelotti sulit untuk menjawab.

Namun demikian, Ancelotti berharap bisa memulai laga leg pertama 16 besar sebagai tim tamu. "Setelah tahun lalu, lebih baik tidak melihatnya. Pergi ke sana (memainkan pertandingan tandang) terlebih dahulu memberi Anda sedikit keuntungan, tetapi tidak terlalu banyak," katanya.

BACA JUGA: Stefano Pioli: AC Milan Tak Takut Lawan Siapa Pun di Babak 16 Besar Liga Champions

"Pulang ke rumah tahun lalu banyak membantu kami. Pertandingan kedua di Bernabeu membantu kami," pungkas Ancelotti.

(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
Daftar 8 Tim di Perempat...
Daftar 8 Tim di Perempat Final Liga Champions 2024/2025
Hasil Pertandingan Leg...
Hasil Pertandingan Leg 2 Babak 16 Besar Liga Champions: Real Madrid dan Arsenal Lolos
Hasil Leg 2 Babak 16...
Hasil Leg 2 Babak 16 Besar Liga Champions: Arsenal Lolos ke Perempat Final usai Singkirkan PSV
Hasil Lengkap Liga Champions:...
Hasil Lengkap Liga Champions: Barcelona Mulus, Liverpool Tersingkir Menyakitkan
Link Live Streaming...
Link Live Streaming Arsenal vs PSV di Leg Kedua 16 Besar Liga Champions 2024/25 di VISION+
Link Streaming Keseruan...
Link Streaming Keseruan Leg 2 UEFA Champions League 2024/25 di VISION+
Kisah Luka Modric, Bintang...
Kisah Luka Modric, Bintang Real Madrid yang Tak Diharapkan Madridista Tapi Beri Banyak Gelar
Top Skor Liga Champions...
Top Skor Liga Champions 2024/2025 Memanas: Harry Kane Kejar Serhou Guirassy
Rekomendasi
Profil Dokter Oky Pratama,...
Profil Dokter Oky Pratama, Dikaitkan Video Viral Dipanggil Sayang Seorang Pria di Kamar Hotel
Sekjen PDIP Hasto Didakwa...
Sekjen PDIP Hasto Didakwa Perintangan Penyidikan Kasus Harun Masiku
Honda CB1000 Hornet...
Honda CB1000 Hornet Siap Diluncurkan Tahun Ini
Berita Terkini
Erick Thohir: Alhamdulillah,...
Erick Thohir: Alhamdulillah, Emil Audero, Dean James, dan Joey Pelupessy Bisa Didaftarkan ke Timnas Indonesia
14 menit yang lalu
Kabar Baik! Kevin Diks...
Kabar Baik! Kevin Diks Pulih dari Cedera, Begini Statistik sang Bek Lawan Chelsea
36 menit yang lalu
Fajar Alfian/Rian Ardianto...
Fajar Alfian/Rian Ardianto Gagal Hat-trick Gelar All England: Kami Banyak Error
3 jam yang lalu
2 Pemain Muda Indonesia...
2 Pemain Muda Indonesia Jalani Program Latihan di Akademi Osasuna
3 jam yang lalu
3 Juara Bertahan All...
3 Juara Bertahan All England Tumbang, 2 Jagoan Indonesia Kehilangan Gelar
4 jam yang lalu
Jadwal Liga Champions...
Jadwal Liga Champions Voli Asia 2025: Mengapa Tak Ada Wakil Indonesia?
5 jam yang lalu
Infografis
Rekor! Terdapat 771.000...
Rekor! Terdapat 771.000 Tunawisma di Seluruh Amerika Serikat
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved