Bruno Fernandes Telat Datang Latihan, Cristiano Ronaldo: Naik Perahu?

Rabu, 16 November 2022 - 09:00 WIB
loading...
Bruno Fernandes Telat Datang Latihan, Cristiano Ronaldo: Naik Perahu?
Gerak-gerik Cristiano Ronaldo kini menjadi perhatian setelah wawancaranya dengan jurnalis Inggris, Piers Morgan, mengguncang dunia sepak bola / Foto: Marca
A A A
LISBON - Gerak-gerik Cristiano Ronaldo kini menjadi perhatian setelah wawancaranya dengan jurnalis Inggris, Piers Morgan, mengguncang dunia sepak bola. Ya, dalam bincang-bincang hangat itu CR7 tampak kritis dalam mengeluarkan pernyataannya terhadap Erik ten Hag dan Manchester United.

Ronaldo bahkan mengungkapkan bahwa dia merasa dikhianati dengan cara dia diperlakukan. "Saya merasa dikhianati."

"Bukan hanya pelatih, ada dua atau tiga lagi yang menginginkan saya keluar dari klub. Saya tidak menghormati dia (ten Hag) karena dia tidak menghormati saya. Jika Anda tidak menghormati saya, Saya tidak akan pernah menghormati Anda," tutur Ronaldo.

BACA JUGA: 3 Tim Pilihan Lionel Messi yang Berpeluang Juara di Piala Dunia 2022

Tak mengherankan pernyataan kritis Ronaldo setidaknya memantik ketegangan di skuad Manchester United. Dan, banyak pihak mulai memantau gerak-gerik kekasih Georgina Rodriguez tersebut.

Kejadian baru yang menarik perhatian adalah ketika Ronaldo tertangkap kamera tengah berbincang dengan Bruno Fernandes. Yang menjadi heboh adalah wajah geladang Manchester United yang terlihat datar dan tidak melakukan kontak mata dengan CR7.

Tak pelak, Ronaldo sempat terdiam melihat gelagat Fernandes tersebut. Artinya, pernyataan kritis Ronaldo terhadap Erik ten Hag dan MU terbawa hingga ke skuad Portugal yang tengah bersiap tampil di Piala Dunia 2022.

BACA JUGA: Elkan Baggott Bantu Gillingham ke Babak Kedua Piala FA

Namun demikian, Joao Mario membantah anggapan banyak pihak bahwa Ronaldo dan Fernandes berseteru. Justru, tambah gelandang Portugal ini, CR7 agak bergurau ketika rekan setimnya itu datang terlambat saat latihan.

"Saya sedang berada di ruang ganti saat itu, saya melihat video itu. Itu adalah lelucon di antara mereka. Bruno Fernandes adalah salah satu yang terakhir tiba. Cristiano bertanya: 'Apakah Anda datang dengan perahu?’," jelas Mario dikutip dari Metro, Rabu (16/11/2022).

(yov)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1532 seconds (0.1#10.140)