3 Taktik Herve Renard Bikin Timnas Arab Saudi Pecundangi Argentina, Salah Satunya Mematikan Messi

Rabu, 23 November 2022 - 21:01 WIB
loading...
3 Taktik Herve Renard Bikin Timnas Arab Saudi Pecundangi Argentina, Salah Satunya Mematikan Messi
Taktik Herve Renard Bikin Timnas Arab Saudi Pecundangi Argentina, Salah Satunya Mematikan Messi. Foto: REUTERS/Hannah Mckay
A A A
LUSAIL - Setidaknya terdapat tiga taktik brilian Herve Renard saat memimpin Timnas Arab Saudi mengalahkan Argentina di Piala Dunia 2022. Salah satunya menghentikan langkah Lionel Messi.

Arab Saudi secara mengejutkan sukses mengalahkan Argentina dengan skor 2-1 di Stadion Lusail, Selasa (23/11/2022). Pelatih Timnas Arab Saudi, Herve Renard, tercatat membuat setidaknya tiga taktik yang terbukti berbuah manis.



Pada laga itu Argentina sebetulnya lebih dulu unggul lewat gol Lionel Messi di menit ke-10. Namun, The Green Falcons -julukan Timnas Arab Saudi- berhasil membalikan keadaan menjadi 2-1 berkat gol Saleh Al Shehri (48’) dan Salem Al Dawsari (53’).

Berikut tiga taktik brilian Herve Renard saat Arab Saudi mempecundangi Argentina:

1. Matikan Langkah Lionel Messi

Herve Renard harus diberikan kredit karena keberhasilannya dengan mematikan pergerakan Lionel Messi. Harus diakui, lini pertahanan Timnas Arab Saudi tampil sangat solid.

Terbukti, Messi hanya bisa menceploskan satu gol saja di laga ini. Itupun dari titik putih. Selebihnya, pemain Paris Saint-Germain itu dibuat kesulitan untuk menciptakan peluang.

Renard menginstruksikan Yasir Al Shahrani untuk mengawal ketat Messi. Terkadang Salem Al-Dawsari juga turut serta membantu Shahrani guna menutup ruang gerak La Pulga -julukan Messi.

2. Jebakan Offside

Taktik cerdik yang dilakukan Renard selanjutnya yaitu memasang garis pertahanan yang tinggi di laga tersebut. Dia seakan sudah tahu betul kalau Messi dan kolega bakal memanfaatkan kecepatan individu.

Maka dari itu, cara untuk mematikan pergerakan Argentina adalah memasang garis pertahanan yang tinggi. Taktik ini terbukti jitu, karena La Albiceleste kerap terkena perangkap offside. Tercatat Messi dan kolega membuat 10 kali offside.

3. Tidak Membuang Momentum

Taktik masterclass yang terakhir yaitu keberhasilan Timnas Arab Saudi dalam memanfaatkan momentum. Seperti diketahui, mereka tertinggal 0-1 dari Argentina di babak yang pertama.

Namun di babak kedua, sang pelatih mampu menyiapkan rencana yang matang untuk membalikkan kedudukan. Renard seakan meminta anak asuhnya untuk ambil resiko tampil menekan sejak awal babak kedua. Dan arahannya itu pun terbukti jitu.

Hanya tiga menit setelah kick off babak pertama, Timnas Arab Saudi sukses menyamakan kedudukan berkat gol Saleh Al-Shehri. Kemudian lima menit berselang giliran Salem Al-Dawsari yang menggandakan keunggulan The Green Falcons.
(sto)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2274 seconds (0.1#10.140)