Fajar/Rian Sebut Kekuatan Merata di BWF World Tour Finals 2022

Rabu, 07 Desember 2022 - 05:00 WIB
loading...
Fajar/Rian Sebut Kekuatan...
Fajar Alfian/Rian Ardianto menanggapi hasil undian fase grup BWF World Tour Finals 2022. Ganda putra andalan Indonesia ini menuturkan bahwa semua lawan yang dihadapi sama-sama memiliki kekuatan yang merata / Foto: PBSI
A A A
BANGKOK - Fajar Alfian/Rian Ardianto menanggapi hasil undian fase grup BWF World Tour Finals 2022 . Ganda putra andalan Indonesia ini menuturkan bahwa semua lawan yang dihadapi sama-sama memiliki kekuatan yang merata.

Drawing fase grup BWF World Tour Finals 2022 dilakukan di Centara Grand & Bangkok Convention Center, Center World, Bangkok, Thailand pada Senin (5/12/2022) malam WIB. Dari hasil ter sebut diketahui bahwa Fajar/Rian menempati Grup A bersama Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (Malaysia), Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang) dan Choi Sol-Gyu/Kim Won Ho (Korea).

Sementara kompatriotnya Mohammad Ahsan/Hendra Setiawanyang merupakan unggulan kedua menempati Grup B bersama Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi (China), Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia) dan Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark). Melihat hasil itu, Fajar tidak merasa diuntungkan maupun dirugikan.

BACA JUGA: Fajar/Rian Sabet Most Improved Player of The Year Modal Menuju BWF World Tour Finals 2022

Menurutnya tak ada lawan yang lebih mudah jika sudah berada di ajang puncak dari World Tour 2022 ini. "Delapan ganda putra yang ikut di World Tour Finals adalah pasangan yang luar biasa. Jadi semua sama saja, tidak ada mending bertemu ini, mending bertemu itu. Sama saja kekuatannya merata," ucap Fajar dikutip dari rilis PBSI.

Hal yang sama diungkapkan Rian. Baginya, setiap yang main di ajang ini harus waspada sejak pertandingan awal. Sedikit saja lengah, akan berakibat tersingkir lebih cepat.

"Lawan pasti mempersiapkan yang terbaik, mereka juga yang terbaik setahun berjalan ini. Jadi kita tidak boleh lengah, tetap harus waspada di setiap pertandingannya," kata Rian.

BACA JUGA: Drawing Undian BWF World Tour Finals 2022: Waduh! Jojo dan Ginting Satu Grup

Kendati demikian, terpisahnya Fajar/Rian dan Ahsan/Hendra di fase grup menjadi keuntungan bagi Indonesia. Sebab dengan begitu, kemungkinan terciptanya All Indonesian Finals lebih besar.

Sebagaimana diketahui, dua pasangan teratas masing-masing grup akan melaju ke babak semifinal. Seandainya mereka sama-sama juara grup, dipastikan tidak akan saling berhadapan di semifinal dan jalan menuju partai final bisa terwujud.
(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Fajar Alfian/Rian Ardianto...
Fajar Alfian/Rian Ardianto Gagal Hat-trick Gelar All England: Kami Banyak Error
3 Juara Bertahan All...
3 Juara Bertahan All England Tumbang, 2 Jagoan Indonesia Kehilangan Gelar
Fajar/Rian Gagal Pertahankan...
Fajar/Rian Gagal Pertahankan Gelar, 2 Ganda Putra Indonesia Lolos Perempat Final
Indonesia Borong 4 Gelar...
Indonesia Borong 4 Gelar di Singapore International Challenge 2025
Tim Bulu Tangkis Indonesia...
Tim Bulu Tangkis Indonesia Tempati Peringkat Kedua dalam Daftar Unggulan di Piala Sudirman 2025
Daftar 16 Negara yang...
Daftar 16 Negara yang Lolos ke Piala Sudirman 2025
Daftar Juara BAMTC:...
Daftar Juara BAMTC: Indonesia Geser Korea Selatan dan Thailand!
Hasil Final BAMTC 2025:...
Hasil Final BAMTC 2025: Alwi Farhan Perbesar Keunggulan Indonesia Jadi 2-0 Atas China
Final BAMTC 2025: Rinov/Fadia...
Final BAMTC 2025: Rinov/Fadia Sumbang Poin, Indonesia vs China 1-0
Rekomendasi
Meriahnya Ramadan di...
Meriahnya Ramadan di Summarecon Villaggio Outlets, Sajikan Beragam Hiburan
Mudik Gratis PLN Bersama...
Mudik Gratis PLN Bersama BUMN Dibuka, Begini Cara Daftarnya
2 Pejabat Disdik Sumut...
2 Pejabat Disdik Sumut Terjaring OTT Korupsi Dana BOS, Kejaksaan Sita Rp319 Juta
Berita Terkini
Yamaha Umumkan Skuad...
Yamaha Umumkan Skuad Gahar 2025: Siap Dominasi Lintasan Balap Nasional dan Asia!
2 jam yang lalu
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Sabar/Reza Melaju ke Semifinal!
3 jam yang lalu
Marc Marquez Beri Semangat...
Marc Marquez Beri Semangat untuk Jorge Martin yang Cedera: Kami Merindukanmu di Lintasan!
3 jam yang lalu
Ernando Ari Tak Gentar...
Ernando Ari Tak Gentar Saingi Emil Audero: Selama Makan Nasi, Saya Siap!
4 jam yang lalu
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Rehan/Gloria Tersingkir, Ganda Campuran Indonesia Habis!
5 jam yang lalu
Erick Thohir Pasang...
Erick Thohir Pasang Target Tinggi: Timnas U-17 Wajib Lolos Piala Dunia 2025!
6 jam yang lalu
Infografis
Saat Kecelakaan Maut...
Saat Kecelakaan Maut di Paris, Putri Diana Hamil 10 Minggu
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved