Agar Siap Ikuti Latihan Bersama Persija, Evan Disiplin Jaga Kebugaran

Minggu, 12 Juli 2020 - 23:05 WIB
loading...
Agar Siap Ikuti Latihan Bersama Persija, Evan Disiplin Jaga Kebugaran
Evan Dimas menegaskan tetap disiplin menjalani latihan mandiri meski sudah hampir empat bulan tidak ada aktivitas di Persija Jakarta akibat pandemi virus Corona. Foto: persija.id
A A A
SURABAYA - Evan Dimas menegaskan tetap disiplin menjalani latihan mandiri meski sudah hampir empat bulan tidak ada aktivitas di Persija Jakarta akibat pandemi virus Corona . Gelandang Timnas Indonesia itu bahkan menambah porsi latihan agar tidak tidak kedodoran.

(Baca Juga: Griezmann Jadi Tumbal Kemenangan Barcelona atas Valladolid )

Itu dilakukan Evan supaya ketika Persija menggelar latihan bersama, kondisi fisiknya tetap prima dan juga untuk menghindari cedera. Dengan demikian, dia nantinya akan siap menjalankan semua instruksi pelatih Sergio Farias dalam rangka persiapan menyambut lanjutan Liga 1 2020 .

“Karena kami pemain profesional, harus pandai-pandai menjaga kondisi diri sendiri. Ketika kami kembali ke klub kondisi kami sudah siap untuk menerima materi dari pelatih,” jelas mantan pemain Selangor itu, disitus resmi Persija.

Selain berlatih di rumahnya yang terletak di Surabaya, Evan juga terkadang menggelar latihan bersama dengan pemain lainnya seperti Andik Rendika Rama di kawasan sekitar. Pemain berusia 25 tahun itu berharap keadaannya bisa kembali seperti sebelum kompetisi dihentikan.

(Baca Juga: Jelang MotoGP Jerez, Dorna Sports: Heningkan Cipta 1 Menit untuk Korban Covid-19 )

Evan juga menambahkan kerap menjaga kebugaran di tempat fitness, berenang dan bersepeda dengan tetap mematuhi protokol kesehatan. “Pokoknya, bagaimana caranya untuk menjaga kondisi secara maksimal dengan intensitas latihan semaksimal mungkin,” tutupnya.
(mirz)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3191 seconds (0.1#10.140)