Hasil Intercity vs Barcelona: Blaugrana Susah Payah Cetak Kemenangan

Kamis, 05 Januari 2023 - 06:16 WIB
loading...
Hasil Intercity vs Barcelona: Blaugrana Susah Payah Cetak Kemenangan
Hasil Intercity vs Barcelona: Blaugrana Susah Payah Cetak Kemenangan. Foto: IST
A A A
ALICANTE - Barcelona susah payah mengalahkan Intercity di ajang Copa Del Rey . Blaugrana baru bisa mengunci kemenangan dengan skor 4-3 hingga perpanjangan waktu.

Pertandingan tersebut dilangsungkan di Estadio Jose Rico Perez, Alicante, Kamis (5/1/2022) dini hari WIB. Melawan tim gurem, Barcelona membuka keunggulan lewat Ronald Araujo di menit ke-4 memanfaatkan umpan dari Pablo Torre. Barcelona unggul 1-0.



Setelahnya, Barcelona terus melancarkan serangan yang cukup menyulitkan pertahanan Intercity. Beberapa peluang emas pun kembali didapatkan, namun kini Barcelona masih belum dapat menggandakan keunggulan mereka.

Pada menit ke-27, Memphis Depay nyaris menggandakan keunggulan Barcelona dengan setelah mendapatkan tendangan bebas. Namun tendangannya masih melebar sehingga belum ada perubahan skor.

Intercity beberapa kali mencoba melakukan beberapa upaya untuk melakukan serangan balik. Namun Barcelona mampu mengatasinya dengan cukup mudah dan langsung kembali menguasai jalannya pertandingan.

Namun hingga akhir babak pertama tidak ada gol tambahan yang berhasil tercipta, Barcelona pun harus puas hanya unggul 1-0 atas Intercity hingga turun minum.

Barcelona masih mampu menunjukan dominasinya untuk menguasai jalannya pertandingan di babak kedua. Namun Intercity masih memiliki kemampuan yang baik untuk meredam agresivitas yang ditunjukan Barcelona.

Pada menit ke-59, Barcelona justru harus kecolongan dengan serangan balik yang dilakukan Intercity. Oriol Soldevila mampu memanfaatkan umpan Vadik Murria dengan baik sehingga skor kembali imbang 1-1.

Namun pada menit ke-66 Barcelona kembali berhasil memimpin setelah Ousmane Dembele sukses membobol gawang Intercity memanfaatkan umpan dari Gavi. Blaugrana pun kini unggul dengan skor 2-1.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1269 seconds (0.1#10.140)