Preview Vietnam vs Indonesia: Ayo, Rebut Tiket Final Piala AFF 2022!

Senin, 09 Januari 2023 - 06:30 WIB
loading...
Preview Vietnam vs Indonesia:...
Vietnam bakal melakoni laga leg kedua semifinal Piala AFF 2022 melawan Indonesia di My Dinh National Stadium, Senin (9/1/2023) / Foto: Kolase AFF
A A A
HANOI - Vietnam bakal melakoni laga leg kedua semifinal Piala AFF 2022 melawan Indonesia di My Dinh National Stadium, Senin (9/1/2023). Peluang kedua tim nasional untuk melangkah ke final masih terbuka lebar.

Hal ini diketahui setelah leg pertama semifinal Piala AFF 2022 berakhir imbang tanpa gol di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jumat (6/1/2023). Laga ini terbilang cukup emosional buat Park Hang-seo.

Park Hang-seo sudah memutuskan untuk tidak membarui kontraknya sebagai pelatih kepala Vietnam. Jika anak asuhnya gagal merebut tiket final Piala AFF untuk keempat kalinya, maka pelatih berkacamata itu bakal pamit di depan pendukung The Golden Star.

BACA JUGA: Media Vietnam Komentari Postingan Instagram Shin Tae-yong Terkait Tekel Brutal Doan Van Hau

"Pertandingan sangat penting bagi saya karena kontrak saya berakhir setelah turnamen ini, jadi jika kami kalah, itu akan segera berakhir. Jika kami menang, saya akan memiliki dua pertandingan lagi dengan tim. Kami sedang mempersiapkan yang terbaik dan akan mencoba untuk menang," ujar Park Hang-seo dikutip dari laman resmi AFF.

Vietnam sejauh ini belum kebobolan setelah mencatatkan lima clean sheet berturut-turut. Melihat catatan impresif itu Park Hang-seo hanya berpikir untuk merebut kemenangan melawan Indonesia.

Menghadapi sesama juru taktik Korea Selatan, Park tidak berminat untuk berbasa-basi ketika Shin Tae-yong merasa Indonesia setara dengan juara dua kali Piala AFF.

BACA JUGA: Komentar Shin Tae-yong Soal Keuntungan Timnas Indonesia Gunakan Pesawat Carter

Park mengatakan bahwa Shin Tae-yong harus membuktikannya dengan hasil. "Saya pikir dia harus membuktikannya dengan hasil. Saya biasanya tidak menilai tim lain, saya lebih suka membuktikan tim saya dengan hasil."

"Saya pikir Indonesia semakin baik. Jika saya kalah, saya akan menerimanya dan setuju dengannya. Tetapi jika saya menang, berhentilah mengatakan hal-hal seperti itu," tegas Park.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
3 Alasan Rizky Ridho...
3 Alasan Rizky Ridho Sangat Layak Jadi Kapten Persija Jakarta, Perpaduan Jiwa Pemimpin dan Pengalaman
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
Menanti Sentuhan Magis...
Menanti Sentuhan Magis Patrick Kluivert di Timnas Indonesia
Kontra Australia dan...
Kontra Australia dan Bahrain, Patrick Kluivert Perbaiki Nutrisi Pemain Timnas Indonesia!
Keren! Jay Idzes Masuk...
Keren! Jay Idzes Masuk Skuad Terbaik Serie A Pekan ke-28 Versi Media Statistik
7 Pemain Timnas Indonesia...
7 Pemain Timnas Indonesia Termahal setelah Emil Audero Cs Jadi WNI, Siapa Saja?
Line Up Timnas Indonesia...
Line Up Timnas Indonesia vs Australia Jika Emil Audero Cs Bisa Dimainkan
Ranking FIFA Timnas...
Ranking FIFA Timnas Indonesia Terancam Disalip Malaysia Jika ...
Kedalaman Skuad Timnas...
Kedalaman Skuad Timnas Indonesia setelah Emil Audero Cs Bergabung, Posisi Bek Berlimpah
Rekomendasi
Belanja Pemerintah Pusat...
Belanja Pemerintah Pusat Tembus Rp211,5 Triliun, Paling Boros Buat Gaji PNS dan Bansos
Kompolnas Dengar Eks...
Kompolnas Dengar Eks Kapolres Ngada AKBP Fajar Widyadharma Segera Ditetapkan sebagai Tersangka
Cara Mengatasi Bootloop...
Cara Mengatasi Bootloop di HP Oppo yang Langsung Tokcer
Berita Terkini
3 Alasan Rizky Ridho...
3 Alasan Rizky Ridho Sangat Layak Jadi Kapten Persija Jakarta, Perpaduan Jiwa Pemimpin dan Pengalaman
13 menit yang lalu
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
1 jam yang lalu
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
2 jam yang lalu
Naoya Inoue vs Ramon...
Naoya Inoue vs Ramon Cardenas: Monster KO Dihujat Takut Kalah
3 jam yang lalu
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
4 jam yang lalu
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
5 jam yang lalu
Infografis
Bungkam Vietnam, Indonesia...
Bungkam Vietnam, Indonesia Juara Piala AFF Futsal 2024
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved