Unggah Video Tekel Brutal Doan Van Hau di Piala AFF 2022, Shin Tae-yong Diminta Tutup Mulut

Senin, 09 Januari 2023 - 09:56 WIB
loading...
Unggah Video Tekel Brutal...
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong mengunggah video tekel brutal Doan Van Hau, dan mendesak untuk fair play. Foto/Ilustrasi/Dok.Antara
A A A
HANOI - Aura panas sangat terasa jelang laga kedua semifinal Piala AFF 2022, antara Timnas Indonesia, menghadapi tim tuan rumah Vietnam. Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong diminta tutup mulut oleh netizen Vietnam.



Komentar pedas netizen Vietnam itu muncul, mengomentari unggahan video di Instagram Shin Tae-yong, tentang aksi tekel brutal yang dilakukan bek Vietnam, Doan Van Hau, dan keputusan kontroversial wasit di Piala AFF 2022.



"Jadi pelatih Anda harus tutup mulut dan fokus pada pertandingan berikutnya," tulis akun vgl.1203. dalam kolom komentar Instagram Shin Tae-yong. Selain itu, unggahan video tersebut juga mendapatkan perhatian media Vietnam Soha VN, Minggu (8/1/2023).



"Setelah menghadiri konferensi pers jelang leg kedua semifinal Piala AFF 2022 tanggal 8 Januari, pelatih Shin Tae Yong memposting klip tiga tabrakan Van Hau di Instagram dan meminta wasit bersikap lebih adil," tulis akun itu

Shin Tae-yong menilai, pemain dan wasit sama-sama harus fair play, agar kerja keras para pemain tak sia-sia karena ketidakadilan wasit di atas lapangan. Dalam video yang diunggah Shin Tae-yong, pada Minggu (8/1/2023), ada tiga rekaman gambar dari permainan kotor Doan Van Hau.

Di video pertama, Coach Shin memperlihatkan bagaimana bek bernomor punggung lima itu menghajar Dendy Sulistyawan pada laga leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), yang berakhir imbang tanpa gol.

Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1749 seconds (0.1#10.140)