Timnas Indonesia Gagal Tembus Final Piala AFF 2022, Akmal Marhali: KLB PSSI Momen Merombak Total Kepengurusan!

Selasa, 10 Januari 2023 - 18:04 WIB
loading...
Timnas Indonesia Gagal Tembus Final Piala AFF 2022, Akmal Marhali: KLB PSSI Momen Merombak Total Kepengurusan!
Koordinator Save Our Soccer, Akmal Marhali menyebut bahwa kegagalan Timnas Indonesia di Piala AFF 2022 merupakan peringatan keras / Foto: PSSI
A A A
JAKARTA - Koordinator Save Our Soccer, Akmal Marhali menyebut bahwa kegagalan Timnas Indonesia di Piala AFF 2022 merupakan peringatan keras. Dirinya ingin agar Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI yang digelar tahun ini benar-benar dijadikan momen untuk merevolusi sepak bola Indonesia.

Timnas Indonesia mengalami kegagalan berulang di Piala AFF 2022. Sejak kompetisi itu pertama kali digelar, skuad Garuda belum pernah mencicipi trofi kompetisi antarnegara ASEAN tersebut.

Terkini, Timnas Indonesia ditekuk Vietnam pada semifinal Piala AFF 2022. Tim Merah Putih menyerah 0-2 dari Vietnam pada laga yang berlangsung di My Dinh Stadium, Hanoi, Senin (9/1/2023).

BACA JUGA: Jordi Amat Minta Maaf usai Gagal Antar Timnas Indonesia ke Final Piala AFF 2022

Akmal mengatakan bahwa kegagalan di Piala AFF edisi kali ini merupakan peringatan keras bagi stakeholder-stakeholder sepak bola Indonesia. Dirinya ingin agar KLB PSSI yang segera digelar pada tahun ini dijadikan momen untuk merombak total komposisi kepengurusan federasi.

"Bukan rahasia umum kalau kompetisi kita diatur oleh orang di belakang meja, entah wasitnya, entah hasil pertandingannya, kalau suasana ini tidak diubah, ya jangan pernah berharap sepak bola kita berprestasi," kata Akmal ketika dihubungi MNC Portal Indonesia, Selasa (10/1/2023).

"Kalau seandainya ada KLB PSSI, maka harus benar-benar membuka peradaban baru sepak bola Indonesia, tidak ada lagi orang-orang lama, jangan cuma ganti kepalanya, nanti orang-orangnya itu-itu juga,” sambungnya.

BACA JUGA: Piala AFF 2022: Timnas Vietnam Dihantui Denda gara-gara Flare

Akmal tidak ingin siklus lama terus berulang-ulang, sebab kepengurusan PSSI hanya Ketua Umumnya saja yang diganti. Dirinya ingin ada wajah baru dalam sistem organisasi PSSI.

"Kaya pengalaman dari eranya pak LaNyalla (Mattaliti), kalaupun Erick Thohir maju, nanti orang di bawahnya itu-itu aja, kegagalan Timnas di Piala AFF ini peringatan keras untuk lebih gigih dalam berbenah," imbuhnya.

KLB PSSI rencananya akan digelar pada 16 Februari 2023 mendatang. Agenda itu merupakan rekomendasi Tim Gabungan Independen Pencari Fakta (TGIPF) menyusul tragedi Kanjuruhan pada Oktober 2022.

(yov)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1568 seconds (0.1#10.140)