La Nyalla Bentuk Komite Darurat PSSI

Senin, 18 Mei 2015 - 20:18 WIB
La Nyalla Bentuk Komite Darurat PSSI
La Nyalla Bentuk Komite Darurat PSSI
A A A
JAKARTA - Persatuan Sepak bola Indonesia (PSSI) mengumumkan personel lengkap pengurus PSSI Periode 2015-2019, Senin (18/5/2015). Yang menarik, Ketum PSSI La Nyalla Mattalitti membentuk Komite Darurat yang langsung berada di bawah kendalinya. Komite ini menangani masalah dalam situasi di luar kondisi normal.

Total, La Nyalla membentuk 22 Komite dalam kepengurusan baru PSSI. Menurut La Nyalla, meski lembaga yang dipimpinnya dibekukan Kementrian Pemuda dan Olah raga (Kemenpora) sejak 18 April 2015, pelantikan pengurus akan berlangsung pada minggu pertama bulan Juni, setelah kembali dari Kongres FIFA, 29-30 Mei 2015. (Baca juga: Ini Susunan Pengurus PSSI Periode 2015-2019)

"Kepengurusan kami di bawah KONI, dan saya sudah bicara dengan ketua umum KONI (Tono Suratman-red). Beliau siap melantik kami. Jika Ketua KONI sudah melantik, saya rasa yang lain-lain tidak perlu ikut-ikutlah," kata La Nyalla di kantor PSSI, Jakarta.

"Saya punya komitmen, seharusnya tanggal 20 Mei sudah dilantik, tapi karena kami ingin pelantikan yang agak rapi dan dihadiri oleh seluruh pengurus, maka waktu yang tepat setelah kongres FIFA," tambah La Nyalla.

Dalam kepengurusan yang baru, La Nyalla tidak hanya menjabat sebagai Ketua Umum PSSI. Dia juga bertugas sebagai Ketua Komite Darurat, dibantu Hinca Panjaitan (Wakil Ketua Umum Terpilih KLB Surabaya) dan Erwin Dwi Budiawan.

Satu lagi yang menarik perhatian adalah nama Felix Wanggai yang semula ditunjuk Menpora Imam Nahrawi untuk mengisi posisi Tim Transisi, kemudian mengundurkan diri. Kini Felix masuk sebagai pengurus PSSI bidang pengembangan sepak bola (Special Taskforce Millenium Football Development)

Berikut susunan pengurus lengkap PSSI periode 2015-2019

Sekretaris Jenderal: Azwan Karim
Deputi Sekjen: Syaifuddin Alamsyah
Deputi Sekjen: Budi Setiawan

Dewan Kehormatan: Agum Gumelar
Dewan Pembina: Tono Suratman

Komite-Komite PSSI
1. Komite Kuangan: Zulfadli, Toni Aprilani
2. Komite Audit Internal: Posma Sitompul, Johan MS
3. Komite Kompetisi: Johar Ling Eng, Toni Apriliani
4. Komite Teknik dan Pengembangan: La Siya, Reva Deddy
5. Komite Wasit: Djamal Aziz, Roberto Ruow
6. Komite Hukum: Gusti Randa, Djamal Aziz
7. Komite Sepak bola Wanita: Diza Rasyid Ali, La Siya
8. Komite Pengembangan Sepak bola Wanita : Hadiyandra, Diza Ali
9. Komite Futsal: Robertho Ruow, Gusti Randa
10. Komite Medis: Toni Aprilani, Husni Hasibuan
11. Komita Status Pemain: Reca Deddy Utama, Gusti Randa
12. Komite Fairplay dan Tanggung jawab Sosial: Husni Hasibuan, Hadiyandra
13. Komite Media: Reva Deddy Utama, Djamal Aziz
14. Komite Sepak bola: Johar Ling Eng, Hadiyandra,
15. Komite Studi Strategis: Toni Aprilani, Dodi Reza Alex
16. Komite Marketing dan Penasehat Televisi: Dodi Reza Alex, Reva Dedi Utama
17. Komite Keamanan: Roberto Ruow, Husni Hasibuan
18. Komite Ad-hoc Pro League: Erwin Dwi Budiawan, Johar Ling End
19. Komite Ad-hoc Reformasi PSSI Provinsi: Dwi Irianto, Amir Burhanuddin
20. Komite Ad-hoc Sinergi: Tommy Suryopratomo, Tri Goestoro
21. Special Taskforce Millenium Football Development: Rahim Soekasah
22. Komite Darurat
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1448 seconds (0.1#10.140)
pixels