Satu Per Satu Pemain Asing Mulai Tinggalkan Indonesia

Minggu, 31 Mei 2015 - 17:07 WIB
Satu Per Satu Pemain...
Satu Per Satu Pemain Asing Mulai Tinggalkan Indonesia
A A A
LAMONGAN - Sanksi FIFA untuk sepak bola Indonesia mulai terasa dampaknya. Pemain asing yang merumput di liga Indonesia satu per satu mulai 'menyingkir' dari persepakbolaan negeri ini. Playmaker Persela Lamongan asal Montenegro Balsa Bozovic sudah pamitan kepada suporter, menyusul Shohei Matsunaga (Jepang) dan Sasa Zacevic (Serbia) yang lebih dulu pulang kampung.

Bozovic berpamitan kepada suporter Persela Lamongan lewat sosial media Twitter. Ungkapan terima kasih tersebut diungkapkan setelah Indonesia resmi dikenai sanksi oleh FIFA karena ada intervensi pemerintah. (Baca juga: Inilah Bentuk Hukuman FIFA Terhadap Sepak Bola Indonesia)

Di akun twitternya, pemain berusia 28 tahun ini berujar, "Terima kasih banyak untuk semua suporter Persela atas dukungannya, saya harap kita ketemu lagi. See you soon Ind!" Balsa adalah pemain paling menjanjikan di kubu Persela musim ini.

Bermain apik di pramusim, Bozovic meneruskan tradisi Persela yang memiliki playmaker dengan skill tinggi, setelah sebelumnya ada Gustavo Lopez dan Serdjan Lopicic. Sayang keberuntungan belum berpihak pada Bozovic selama di Indonesia.

Dia hanya dua kali bermain di kompetisi reguler alias QNB League 2015 menghadapi Barito Putra dan Persija Jakarta di Stadion Surajaya, Lamongan. Setelah itu kompetisi dihentikan hingga akhirnya turun sanksi dari FIFA pada 30 Mei 2015.

Pilihan untuk meninggalkan Indonesia memang logis dan bisa dimaklumi, setidaknya sampai sanksi FIFA dipulihkan. Sebab pemain asing yang ngotot bermain di negara yang masih terkena sanksi, tidak akan mendapatkan International Transfer Certificate (ITC).

Pernyataan Bozovic di Twitter langsung mendapat tanggapan positif dari suporter Persela Lamonga. "Kalau musim depan sanksi FIFA sudah dicabut jangan lupa kembali ke Persela", demikian harapan Hastomo Adi dalam merespons cuitan Balsa.

Langkah serupa kemungkinan besar juga ditempuh pemain lainnya. Bagi pemain yang sudah pulang kampung ke negaranya, kemungkinan tidak akan kembali ke Indonesia sebelum sanksi dilunturkan dan ada kepastian liga.

Persegres Gresik United tak mempersoalkan pemain asing mencari klub lain setelah adanya sanksi FIFA. "Tidak masalah mencari klub lain selama sanksi berlaku. Apalagi memang tidak ada aktivitas kompetisi. Kami memahami kondisi mereka," kata Sekretaris Persegres Hendri Febry.

Dua pemain Persegres sudah jauh hari pulang kampung, yakni Shohei Matsunaga (Jepang) dan Sasa Zacevic (Serbia). Sedangkan Herman Dzumafo menghabiskan waktu di Pekanbaru, karena memiliki keluarga di sana. Status mereka tentunya tergantung pada durasi sanksi sekaligus nasib liga di Indonesia.

Pemain lainnya yang sempat mengutarakan niat mencari liga di luar negeri adalah Fabiano Beltrame, bek Arema Cronus. Dia pernah mengatakan akan meninggalkan Indonesia jika sampai ada sanksi FIFA. Namun hingga kini dia masih mempertimbangkan rencananya itu.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1260 seconds (0.1#10.140)