Duel Latin

Rabu, 10 Juni 2015 - 07:59 WIB
Duel Latin
Duel Latin
A A A
SANTIAGO - Seluruh mata dunia akan tertuju ke Cile untuk menyaksikan petarung-petarung Latin memperebutkan supremasi tertinggi di Amerika Selatan.

Copa America 2015 resmi dibuka Kamis (11/6), melalui laga tuan rumah versus Ekuador di Estadio Nacional. Seluruh partisipan kini bisa mempersiapkan diri secara maksimal setelah rombongan terakhir pemain tiba. Lionel Messi dan Javier Mascherano melengkapi skuad Argentina dengan menginjak La Serena, kemarin.

Duo Barcelona tersebut bergabung seusai Carlos Tevez dan Roberto Pereyra muncul sehari sebelumnya. Sehabis berduel di final Liga Champions, Sabtu (6/6), keempat pemain yang merumput di Olympiastadion, Berlin, tersebut berambisi membantu negara meraih gelar ke-15 sepanjang sejarah atau pertama sejak 1993. La Albicelesteberada di Grup B bersama juara bertahan Uruguay, Paraguay, dan Jamaika. Mereka dijadwalkan mengawali kampanye melawan Paraguay di La Portada, Sabtu (13/6). Jika memungkinkan, Messi dan Mascherano akan langsung berlatih hari ini.

“Target kami jelas menjadi juara. Prestasi tersebut sangat berarti bagi saya,” kata Messi, yang baru meraih satu trofi bergengsi di pentas internasional (Olimpiade 2008), dilansir Eurosport. Rekan Messi dan Mascherano di Barcelona, Neymar, memilih pulang lebih cepat setelah merayakan kesuksesan treble winners. O Globomelaporkan, kapten Brasil tersebut tiba di Brasilia, Senin (8/6) malam waktu setempat. Neymar kemudian langsung naik bus menuju Porto Alegre, lokasi persiapan Selecaosebelum terbang ke Cile.

“Saya turut berbahagia atas prestasi Neymar di Barcelona. Kesuksesannya berpengaruh positif ke timnas. Tidak mampu membantu Brasil memenangkan Piala Dunia di kampung halaman, tentu dia termotivasi menebus kegagalan di Copa America,” ungkap Nakhoda Brasil Dunga. Brasil dijadwalkan melakoni Honduras pada uji coba penutup, hari ini. Neymar kemungkinan besar belum bermain dan baru berlatih 24 jam kemudian. Brasil bakal saling sikut dengan Kolombia, Peru, dan Venezuela di Grup C.

Argentina merupakan favorit utama juara Copa America karena keberadaan Messi. Brasil menempati unggulan kedua dan mencoba bangkit seusai menelan kekecewaan pada Piala Dunia 2014. Sementara Uruguay diragukan dapat mempertahankan mahkota akibat absennya Luis Suarez, yang masih menjalani sanksi internasional sehabis menggigit bek Italia Giorgio Chiellini pada turnamen musim panas lalu.

“Brasil, Cile, Kolombia, Uruguay, Paraguay, Ekuador, semua dalam kondisi terbaik. Kami siap meladeni mereka,” tandas Pelatih Argentina Gerardo Martino.

Harley ikhsan
(ars)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9381 seconds (0.1#10.140)
pixels