Arsenal Bakal Dibeli Pengusaha Terkaya Afrika
A
A
A
LONDON - Arsenal sepertinya masih sangat menjanjikan sebagai sebuah klub, meski dalam beberapa tahun terakhir prestasi klub asal London itu kurang mentereng. Ini terbukti saat pengusaha terkaya asal Afrika yakni Aliko Dangote mengatakan siap membeli klub berjuluk The Gunners -julukan Arsenal- tersebut. Dangote yang bergerak pada usaha pemurnian minyak mengaku sangat berminat mengambil alih kepemilikan Arsenal.
Dengan nilai kekayaan sebesar 11,5 miliar pounds, maka pengusaha berusia 58 tahun itu tentu akan memperkuat finansial klub. Dangote menambahkan dirinya adalah pendukung Arsenal sejak 1980-an. "(Dengan usaha pemurnian minyak) saya akan punya waktu dan sumber dana untuk memenuhi harga yang mereka tetapkan," kata Dangote kepada BBC, Kamis (18/6/2015).
Mayoritas saham Arsenal saat ini masih dimiliki pengusaha Amerika Serikat, Stan Kroenke, yang menguasai 66,64 persen saham Arsenal Holdings plc, perusahaan yang memiliki klub yang bermarkas di London utara tersebut. Sedangkan sisanya yakni 29,11 persen saham dengan 62.217 lembar saham, dikuasai oleh Alisher Usmanov.
Dangote sendiri saat ini berada di urutan 67 daftar orang terkaya di dunia menurut majalah bisnis Forbes. Pada April 2011 ia menyatakan tertarik membeli 15,9 persen saham yang dijual Lady Nina Bracewell-Smith, tapi kemudian mundur dan saham tersebut akhirnya dibeli Kroenke. Dangote meyakini Arsenal perlu pemilik baru agar bisa lebih berprestasi di lapangan.
Dengan nilai kekayaan sebesar 11,5 miliar pounds, maka pengusaha berusia 58 tahun itu tentu akan memperkuat finansial klub. Dangote menambahkan dirinya adalah pendukung Arsenal sejak 1980-an. "(Dengan usaha pemurnian minyak) saya akan punya waktu dan sumber dana untuk memenuhi harga yang mereka tetapkan," kata Dangote kepada BBC, Kamis (18/6/2015).
Mayoritas saham Arsenal saat ini masih dimiliki pengusaha Amerika Serikat, Stan Kroenke, yang menguasai 66,64 persen saham Arsenal Holdings plc, perusahaan yang memiliki klub yang bermarkas di London utara tersebut. Sedangkan sisanya yakni 29,11 persen saham dengan 62.217 lembar saham, dikuasai oleh Alisher Usmanov.
Dangote sendiri saat ini berada di urutan 67 daftar orang terkaya di dunia menurut majalah bisnis Forbes. Pada April 2011 ia menyatakan tertarik membeli 15,9 persen saham yang dijual Lady Nina Bracewell-Smith, tapi kemudian mundur dan saham tersebut akhirnya dibeli Kroenke. Dangote meyakini Arsenal perlu pemilik baru agar bisa lebih berprestasi di lapangan.
(akr)