Berat,The Reds!

Jum'at, 19 Juni 2015 - 09:37 WIB
Berat,The Reds!
Berat,The Reds!
A A A
LIVERPOOL - Trauma musim lalu rupanya terus membayangi Liverpool. Harapan mereka mengantongi hasil positif di laga pembuka Liga Primer musim 2015/2016 sepertinya tidak akan mudah, apalagi The Reds dijadwalkan akan kembali bersua Stoke City.

Bagi Liverpool, Stoke merupakan mimpi buruk. Skuad besutan Mark Hughes itu merupakan tim yang mempermalukan Liverpool di laga terakhir Liga Primer musim lalu. Ketika itu, Liverpool menyerah 1-6 di Britannia Stadium. Kekalahan tersebut sekaligus melengkapi carut-marutnya Liverpool yang hanya menempati peringkat 6 di klasemen akhir Liga Primer musim 2014/2015.

Kini, takdir kembali mempertemukan Jordan Henderson dkk dengan Stoke di laga pembuka musim depan. Situasi itu tentu saja membuat fans Liverpool belum bisa bernapas lega, apalagi tim kesayangan mereka bakal menghadapi lawan tangguh di pekan awal Liga Primer. Dari 13 laga awal Liga Primer musim 2015/2016, The Reds akan melakoni laga tandang melawan lima tim yang finis di atas mereka musim lalu.

Itu artinya Liverpool akan menghadapi Chelsea, Arsenal, Manchester City (Man City), Manchester United (MU), dan Tottenham Hotspur sebelum akhir November. Jadwal paling dekat adalah dijamu Arsenal di Emirates Stadium, Sabtu (22/8), dan bertandang ke Old Trafford, markas MU, Sabtu (12/9). Beratnya lawan-lawan yang dihadapi Liverpool membuat banyak pihak memprediksi Pelatih Brendan Rodgers sangat berpotensi dipecat, terutama jika menuai hasil buruk pada beberapa laga tersebut.

Namun, Steven Gerrard yang telah memutuskan hengkang ke LA Galaxy memberikan komentar. Dia tetap yakin Rodgers mampu mengatasi berbagai permasalahan dan kembali membawa timnya bersaing di papan atas Liga Primer musim depan. “Saya tidak berpikir Liverpool akan semakin melemah dengan kepergian beberapa pemain-pemain penting. Saya pikir skuad yang ada saat ini sangat baik.

Dengan sedikit penambahan yang tepat di sektor staf kepelatihan dan kedatangan beberapa pemain baru, Liverpool akan kembali kompetitif musim depan,” kata Gerrard, dilansir Sbnation.com . Jika Liverpool harus berjuang keras di pekan-pekan awal Liga Primer musim depan, situasi berbeda dialami tim big four.

Chelsea, misalnya. Tim berjuluk The Blues itu memulai perjuangan mereka mempertahankan gelar saat menjamu Swansea City di Stamford Bridge, Sabtu (8/8). Keuntungan bermain di hadapan pendukung sendiri dirasakan Arsenal dan MU. Arsenal akan menjamu West Ham di Emirates Stadium, sedangkan MU berhadapan dengan Tottenham di Old Trafford.

Lalu, bagaimana dengan runner-up musim lalu Man City? The Citizens, julukan Man City, juga menghadapi lawan relatif mudah saat bertandang ke The Hawthorns, markas West Bromwich Albion. Meski demikian, sepak bola kerap menghadirkan berbagai kejutan. Tak terkecuali Kompetisi Liga Primer yang akan bergulir mulai 8 Agustus-15 Mei 2016. Karena itu, kompetisi mendatang tentunya sangat menarik dinantikan.

Alimansyah
(bbg)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1273 seconds (0.1#10.24)