El Loco Menyerah

Senin, 10 Agustus 2015 - 07:48 WIB
El Loco Menyerah
El Loco Menyerah
A A A
MARSEILLE - Marcelo Bielsa mengibarkan bendera putih pada pekan perdana Ligue 1. Nakhoda asal Argentina itu mundur setelah Olympique Marseille dikalahkan SM Caen 0-1 di Stade Velodrome, dini hari kemarin.

Keputusan mundur sosok berjuluk El Loco itu membuat para pendukung Marseille terkejut. Pasalnya, sangat jarang ada pelatih yang langsung berhenti saat tim asuhannya kalah pada pertandingan pertama liga musim baru. Apalagi, selama ini Bielsa termasuk arsitek yang dicintai suporter Marseille karena reputasi dan metode kepelatihannya yang bagus.

“Saya telah mengundurkan diri dari jabatan pelatih Marseille. Saya telah menyelesaikan pekerjaan saya di sini. Saya akan kembali ke negara saya. Saya ingin berterima kasih kepada fans karena selalu berada di belakang saya selama laga,” ungkap Bielsa, dilansir goal.com. Uniknya, di balik keputusan mundur Bielsa, berbagai isu berkembang. Salah satunya tentang kabar pelatih kelahiran Rosario itu akan menjadi nakhoda baru tim nasional Meksiko.

Rumor mengabarkan dia akan menggantikan Miguel Herrera, yang dipecat Asosiasi Sepak Bola Meksiko (FMF) karena memukul jurnalis lokal pada Piala Emas CONCACAF 2015. Mendegar isu tersebut, Bielsa langsung melakukan klarifikasi. Mantan pelatih Athletic Bilbao itu mengaku jika sampai saat ini dirinya belum memikirkan melanjutkan karier sebagai pelatih di tim mana pun. Soal dikait-kaitkan dengan tim Sombrero , Bielsa memastikan belum ada proposal resmi dari FMF yang sampai ke mejanya.

“Saya tidak pernah dihubungi untuk tugas tersebut (melatih Meksiko). Jadi, mungkin saja apa yang Anda (wartawan) tanyakan hanya hipotesis. Belum bisa dicari kebenarannya,” papar pelatih yang sempat menukangi timnas Argentina dan Cile tersebut. Tidak mau memperpanjang isu yang berkembang, Bielsa menilai jika Marseille tidak pantas kalah di pertandingan melawan Caen. Menurut analisisnya, para pemain telah melakukan semua hal untuk bisa mendapatkan poin pada laga perdana musim baru Ligue 1 itu.

“Kami memiliki peluang mencetak sekitar satu lusin. Seharusnya kami mampu memenangkan pertandingan. Namun, inilah sepak bola,” tutur Bielsa. “Pada babak pertama, misalnya, kami memiliki berbagai masalah. Pada babak kedua sebetulnya penampilan kami cukuplah memuaskan. Jadi, sekali lagi saya ingin mengatakan bahwa sebenarnya kami bisa memenangkan pertandingan tersebut,” lanjut pelatih yang mengawali karier kepelatihan bersama Newell’s Olsd Boys itu.

Apa yang disampaikan Bielsa soal kekalahan dari Caen bisa dimaklumi, khususnya jika melihat catatan statistik. Fakta menunjukkan, Marseille mampu mencatatkan 66% penguasaan bola. Untuk tembakan ke gawang, mereka mendapat delapan kali percobaan. Soal sepak pojok, Marseille jauh memimpin dengan 14 kali kesempatan.

Decky irawan jasri
(ars)
Berita Terkait
Indonesia Juara Piala...
Indonesia Juara Piala Dunia Football Manager 2024 usai Bekuk Jerman di Final
Presiden Jokowi Luncurkan...
Presiden Jokowi Luncurkan Papua Football Academy
Download Football Manager...
Download Football Manager Gratis! Begini Caranya
Messi Tops The World’s...
Messi Tops The World’s Richest Football Player List
Barati Grassroot Football...
Barati Grassroot Football Fest Jaring Talenta Muda Pesepakbola
Gorontalo Siap Menggelar...
Gorontalo Siap Menggelar Kejuaraan Asia Mini Football
Berita Terkini
Profil Joe Calzaghe:...
Profil Joe Calzaghe: Petinju yang Dianggap Terbaik Sepanjang Masa oleh Ricky Hatton
1 jam yang lalu
Sensasi Balap Outdoor...
Sensasi Balap Outdoor di Kailash MX GTX Open 2025: Amankan Posisi, Nikmati Aksi, dan Jangan Lupa Goyang!
2 jam yang lalu
Tony Bellew Ramalkan...
Tony Bellew Ramalkan Usyk Pukul KO Dubois dalam Rematch: Dia Akan Menghentikannya!
2 jam yang lalu
Tatap Piala Dunia U-17...
Tatap Piala Dunia U-17 2025: Pengamat Ingatkan Garuda Muda Jangan Jadi Pemanis
2 jam yang lalu
Sabtu Ini Evandra Florasta...
Sabtu Ini Evandra Florasta Tiba di Malang: Ayah Siapkan Evaluasi
3 jam yang lalu
Biodata dan Agama Anthony...
Biodata dan Agama Anthony Hollaway Petinju Yahudi dengan Tingkat KO Mengerikan!
4 jam yang lalu
Infografis
Anwar El Ghazi Dipecat...
Anwar El Ghazi Dipecat Mainz FC karena Dukung Palestina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved