Chong Wei Sebut Persaingan di Tunggal Putra Makin Ketat

Kamis, 13 Agustus 2015 - 20:35 WIB
Chong Wei Sebut Persaingan...
Chong Wei Sebut Persaingan di Tunggal Putra Makin Ketat
A A A
JAKARTA - Kembalinya Lee Chong Wei ke percaturan bulu tangkis dunia usai disanksi delapan bulan akibat skandal doping yang menjeratnya membuat peta persaingan berubah bahkan sangat ketat. Dalam ajang Total BWF World Championship 2015, di Istora Senayan,

Oktober tahun lalu, Chong Wei terlibat skandal doping usai Asosiasi Badminton Malaysia (BAM) menyebut pemain berusia 32 tahun itu positif menggunakan Dexamethasone. Pemain yang sempat merajai bulu tangkis dunia itupun mesti melepas medali peraknya.

Menurutnya, selama delapan bulan absen bertanding, ia berlatih sendiri. "Saya tetap latihan selama delapan bulan absen. Saya tetap menjaga kebugaran saya, terutama dalam empat bulan ini. Jadi saya sudah berusaha melakukan yang terbaik," ujarnya.

Chong Wei juga menanggapi peta kekuatan tunggal putra usai menang atas unggulan kedelapan asal China, Wang Zhengmin di babak ketiga, Kamis (13/8/2015) dengan skor 21-17, 21-19. Menurutnya, ada begitu banyak pemain unggulan di nomor tunggal putra sehingga persaingan makin berat.

"Persaingan sangat ketat di sektor tunggal putra. Selain Jan O Jorgensen, ada Kenta Momota (Jepang) dan Srikanth Kidambi (India). Dulu tetap nama Lin Dan dan saya, tetapi bisa anda lihat, ada Cheng Long sekarang yang terbaik," bebernya.

Tidak ada nama Indonesia dalam nama yang disebut Chong Wei dalam penjelasannya. Dalam gelaran kali ini memang Indonesia sudah tidak mempunyai wakil di nomor tunggal putra. Tommy Sugiarto dan Dionysius Hayom Rumbaka sudah tersingkir di babak kedua.
(bbk)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1001 seconds (0.1#10.24)