Tidak Seimbang

Jum'at, 14 Agustus 2015 - 09:46 WIB
Tidak Seimbang
Tidak Seimbang
A A A
BILBAO - Kehadiran Lionel Messi membuat Barcelona mustahil dikalahkan. Namun, Athletic Bilbao akan coba melakukannya pada leg pertama Supercopa de Espana di San Mames dini hari nanti.

”Komposisi dua tim menjadi tidak seimbang kalau Messi di lapangan. Repotnya, Messi bukan satu-satunya pemain berbahaya. Absennya Neymar juga tidak berpengaruh besar,” kata bek Bilbao Oscar de Marcos, dikutip Marca. Tim terakhir yang sukses menaklukkanEl Azulgrana bersama Messi adalah Bayern Muenchen.

Peristiwa itu berlangsung pada legkedua semifinal Liga Champions, 12 Mei lalu. Sementara tim Spanyol yang menorehkan prestasi tersebut tercatat atas nama Malaga. Mereka menumbangkan Barcelona pada jornada24 Primera Liga, 21 Februari silam. Meski sulit, Bilbao akan tetap berjuang meredam Messi dan menghentikan Barcelona.

Tugas tersebut menjadi tanggung jawab bek kiri Mikel Balenziaga. Setelah gagal menjalankannya pada pertemuan terakhir pada final Copa del Rey, 30 Mei lalu, pemain berusia 27 tahun itu berjanji mengerahkan kemampuan terbaik. ”Level Messi berbeda dengan pemain lain.Tapi, saya bersemangat mendapat tantangan sulit ini,” tandas Balenziaga.

Kontribusi Balenziaga terasa krusial karena Bilbao membutuhkan bekal penting untuk legkedua di Camp Nou, Senin (17/8). Mereka harus meraih kemenangan di San Mames jika mau merebut gelar Supercopa de Espana kedua sepanjang sejarah. Los Leones sebelumnya dua kali ditaklukkan El Azulgrana pada ajang pembuka kompetisi tersebut (1983 dan 2009).

Satu-satunya trofi (1984) mereka raih otomatis tanpa perlu mengeluarkan keringat. Ketika itu otoritas kompetisi merasa tidak perlu menggelar laga mempertimbangkan status Bilbao sebagai juara Primera Liga dan Copa del Rey. Bilbao bisa memanfaatkan keletihan Barcelona.

El Azulgrana hanya memiliki istirahat satu hari seusai melakoni Piala Super Eropa versus Sevilla, Selasa (11/8). Demi mengantisipasi ini, Entrenador Barcelona Luis Enrique berencana menerapkan rotasi.

Harley ikhsan
(ftr)
Berita Terkait
Indonesia Juara Piala...
Indonesia Juara Piala Dunia Football Manager 2024 usai Bekuk Jerman di Final
Presiden Jokowi Luncurkan...
Presiden Jokowi Luncurkan Papua Football Academy
Download Football Manager...
Download Football Manager Gratis! Begini Caranya
Messi Tops The World’s...
Messi Tops The World’s Richest Football Player List
Barati Grassroot Football...
Barati Grassroot Football Fest Jaring Talenta Muda Pesepakbola
Gorontalo Siap Menggelar...
Gorontalo Siap Menggelar Kejuaraan Asia Mini Football
Berita Terkini
Tatap Piala Dunia U-17...
Tatap Piala Dunia U-17 2025: Pengamat Ingatkan Garuda Muda Jangan Jadi Pemanis
6 menit yang lalu
Sabtu Ini Evandra Florasta...
Sabtu Ini Evandra Florasta Tiba di Malang: Ayah Siapkan Evaluasi
1 jam yang lalu
Biodata dan Agama Anthony...
Biodata dan Agama Anthony Hollaway Petinju Yahudi dengan Tingkat KO Mengerikan!
1 jam yang lalu
Hamil 5 Bulan, Priscila...
Hamil 5 Bulan, Priscila Oliveira Heldes Tetap Bertanding di Liga Voli Brasil
3 jam yang lalu
Pengamat Minta Timnas...
Pengamat Minta Timnas Indonesia U-17 Berbenah Total
3 jam yang lalu
Pemenang Frank Sanchez...
Pemenang Frank Sanchez vs Filip Hrgovic Mandatory Daniel Dubois
4 jam yang lalu
Infografis
Tips Sehat supaya Asam...
Tips Sehat supaya Asam Urat Tidak Ganggu saat Mudik
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved