Juku Eja Kepincut Goran Gancev

Sabtu, 22 Agustus 2015 - 19:46 WIB
Juku Eja Kepincut Goran...
Juku Eja Kepincut Goran Gancev
A A A
MAKASSAR - Manajemen PSM Makassar membidik mantan bek Semen Padang Goran Gancev sebelum kick off Piala Presiden (31/8) mendatang. Pemain asal Makedonia tersebut diharap bisa membuat benteng pertahanan tim asuhan Assegaf Razak tersebut kian tangguh.

Apalagi, Semen Padang sama sekali tidak ambil bagian pada Turnamen Piala Presiden tahun ini. Goran saat ini juga belum diketahui kabarnya. Bahkan, klub-klub yang ikut di Piala Presiden belum menggunakan jasa pemain 32 tahun tersebut. Untuk itu, manajemen PSM berinisiatif untuk mendapatkan jasanya sebelum pertandingan dimulai nantinya.

Direktur Klub PSM Makassar Sumirlan mengatakan, terkait Goran memang dirinya sementara mengincarnya, hanya saja belum ada komunikasi. "Saya juga sementara cari dia (Goran)," kata dia saat dikonfirmasi.

Tim Juku Eja memang membutuhkan pemain impor di lini pertahanan agar bisa bersaing di Turnamen Piala Presiden. Pasalnya, hingga saat ini tim berjuluk Ayam Jantan dari Timur tersebut belum menggunakan jasa pemain asing. Padahal, calon lawan tim Juku Eja di Grup D semuanya menggunakan pemain impor.

Di Pusam Borneo FC misalnya, tim asal Kalimantan ini diperkuat oleh beberapa pemain, seperti Srdjan Lopicic, dan Persegres Gresik United juga ada nama Herman Dzumafo yang berposisi sebagai striker.

Pelatih PSM Makassar Assegaf Razak mengatakan, memang untuk lini pertanahan cukup rawan lantaran hanya diisi oleh beberapa pemain. "Hanya Agung (Prasetyo) dan Maulana murni center bek, sebenarnya ini sudah bagus, tapi kalau ada tidak jadi masalah," kata dia.

Terkait dengan kabar diincarnya Goran Gancev, Assegaf mengaku menyerahkan semuanya kepada manajemen. Hanya saja dirinya mengaku pemain tersebut juga punya track record yang bagus. "Dia mantan pemain Semen Padang, kalau ada ya bagus," tukasnya.

Di Grup D, tim Juku Eja diberi target tinggi, yakni harus mengamankan satu tiket lolos. Pasalnya, seluruh pertandingan dilaksanakan di Stadion Mattoanging yang tak lain markas kebesaran tim tertua di Indonesia ini.

Data Pribadi

Nama Goran Gancev
Tanggal Lahir : 4 Agustus1983 (32)
Tempat Lahir : Negatino, Makedonia
Tinggi : 188 cm
Posisi : Defender

Informasi Klub
Tahun. Klub
2002–2005 FK Rabotnički
2005–2006 FK Tikveš
2006–2007 FK Metalurg Skopje
2007–2008 Milano Kumanovo
2008 →. Baškimi Kumanovo
2008–2009 Milano Kumanovo
2009–2010 Pelister
2010–2011 eljezničar Sarajevo
2011 →. Vele Mostar (loan)
2011–2012 NK Inter Zaprešić
2012 PSMS Medan
2013 Persebaya 1927
2014 Busaiteen Club
2014 FK Pelister
2015– Semen Padang
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6303 seconds (0.1#10.140)