Peringati 19 Tahun di Barca, Iniesta Ingin Gelar Kelima
A
A
A
BARCELONA - Gelandang Barcelona Andres Iniesta mengenang 19 tahun kariernya di Barcelona. Melalui akun resmi Twitter miliknya (@andresiniesta8), ikon Camp Nou itu mengungkapkan rasa bangganya bergabung dengan Blaugrana.
Dalam bahasa Spanyol, Iniesta memposting kicauannya pada Rabu (16/9/2015). "Hari ini, 19 tahun lalu dimana saya memulai mimpi di klub ini (Barcelona)," tulis Iniesta.
Dilengkapi foto Akademi Sepak Bola La Masia, Iniesta juga mengucapkan terima kasih kepada pihak yang telah mengantarkan dirinya ke sekolah sepak bola terbaik di dunia itu. "Sangat bangga dan berterima kasih kepada semua orang yang selalu membantu saya untuk sampai ke sini (La Masia)."
Barcelona memulai kampanye mempertahankan gelar Liga Champions menghadapi AS Roma pada laga pembuka Grup E di Stadio Olimpico, Roma, Rabu (16/9/2015) atau Kamis (17/9/2015) pukul 01.45 WIB. Iniesta yang masuk dalam tim berharap bisa membuat rekor mempertahankah gelar Liga Champions. Jika Barcelona bisa mempertahankan gelar, itu akan menjadi trofi kelima Iniesta di ajang Liga Champions.
Sejauh ini, selama 19 tahun berkarier di Barcelona, Iniesta sudah mengumpulkan 25 trofi, termasuk empat trofi Liga Champions. Trofi lainnya adalah Piala Dunia Antarklub (2), Piala Super Eropa (3), La Liga Spanyol (7), Copa del Rey (3), dan Piala Super Spanyol (6).
Sedangkan bersama timnas Spanyol, gelandang kelahiran Fuentealbilla, Albacete, Spanyol, 11 Mei 1984, itu meraih dua trofi Piala Eropa (2008, 2012) dan satu Piala Dunia (2010). Total 28 trofi diraih Iniesta sepanjang kariernya. Jumlah itu setara dengan trofi yang direbut mantan pemain Barcelona Xavi Hernandez.
Iniesta bergabung La Masia pada usia 12 tahun setelah tampil cemerlang di turnamen remaja di Brunete, Madrid. Masuk tim junior Barcelona pada 16 September 1996, dan melakukan debut dengan tim utama pada 29 Oktober 2002 dalam laga Liga Champions, pada usia 18 tahun.
Dalam bahasa Spanyol, Iniesta memposting kicauannya pada Rabu (16/9/2015). "Hari ini, 19 tahun lalu dimana saya memulai mimpi di klub ini (Barcelona)," tulis Iniesta.
Dilengkapi foto Akademi Sepak Bola La Masia, Iniesta juga mengucapkan terima kasih kepada pihak yang telah mengantarkan dirinya ke sekolah sepak bola terbaik di dunia itu. "Sangat bangga dan berterima kasih kepada semua orang yang selalu membantu saya untuk sampai ke sini (La Masia)."
Barcelona memulai kampanye mempertahankan gelar Liga Champions menghadapi AS Roma pada laga pembuka Grup E di Stadio Olimpico, Roma, Rabu (16/9/2015) atau Kamis (17/9/2015) pukul 01.45 WIB. Iniesta yang masuk dalam tim berharap bisa membuat rekor mempertahankah gelar Liga Champions. Jika Barcelona bisa mempertahankan gelar, itu akan menjadi trofi kelima Iniesta di ajang Liga Champions.
Sejauh ini, selama 19 tahun berkarier di Barcelona, Iniesta sudah mengumpulkan 25 trofi, termasuk empat trofi Liga Champions. Trofi lainnya adalah Piala Dunia Antarklub (2), Piala Super Eropa (3), La Liga Spanyol (7), Copa del Rey (3), dan Piala Super Spanyol (6).
Sedangkan bersama timnas Spanyol, gelandang kelahiran Fuentealbilla, Albacete, Spanyol, 11 Mei 1984, itu meraih dua trofi Piala Eropa (2008, 2012) dan satu Piala Dunia (2010). Total 28 trofi diraih Iniesta sepanjang kariernya. Jumlah itu setara dengan trofi yang direbut mantan pemain Barcelona Xavi Hernandez.
Iniesta bergabung La Masia pada usia 12 tahun setelah tampil cemerlang di turnamen remaja di Brunete, Madrid. Masuk tim junior Barcelona pada 16 September 1996, dan melakukan debut dengan tim utama pada 29 Oktober 2002 dalam laga Liga Champions, pada usia 18 tahun.
(sha)