Efek Gegar Otak Hentikan Langkah Bouchard

Selasa, 06 Oktober 2015 - 09:58 WIB
Efek Gegar Otak Hentikan...
Efek Gegar Otak Hentikan Langkah Bouchard
A A A
BEIJING - Usai sudah perjalanan Eugenie Bouchard di turnamen China Terbuka 2015. Petenis cantik asal Kanada tersebut harus pulang kampung karena tersingkir di babak pertama.

Saat melakoni pertandingan melawan Andrea Petkovic di National Tennis Center, Beijing, Senin (5/10/2015) waktu setempat, Bouchard terpaksa menyerah ketika set kedua sedang berjalan. Petenis berusia 21 tahun itu merasakan sakit kepala hingga tak mampu melanjutkan jalannya pertandingan.

"Saya pikir saya siap secara fisik, tapi sayangnya rasa sakit akibat gegar otak ini kembali terjadi. Saya berterima kasih atas dukungan yang diberikan penggemar saya di China. Saya berharap bisa cepat pulih agar tampil maksimal pada tahun depan," ucapnya yang dikutip dari Guardian.

Saat menyerah, keadaan sedang imbang 1-1. Usai pertandingan, Petkovic menyampaikan rasa simpatinya terhadap sang lawan.

"Saya sempat bertanya padanya. Dia mengatakan bahwa kepalanya sangat pusing. Dia juga menjelaskan rasa sakit akibat gegar otak masih sering dialami ketika fisiknya sedang bergerak aktif. Saya pikir dia sudah bermain sangat baik. Saya harap ke depannya dia akan bermain lebih baik lagi," ungkapnya.

Bouchard bukan kali ini saja mengalami hal serupa. Pada ajang AS Terbuka 2015 lalu, ia juga merasakan sakit di bagian kepalanya. Saat itu Bouchard tersingkir di babak keempat dan memberi jalan pada Roberta Vinci untuk lolos ke babak delapan besar.
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0641 seconds (0.1#10.140)