Yaya Toure: Manchester City Bukan Klub Besar

Sabtu, 31 Oktober 2015 - 14:12 WIB
Yaya Toure: Manchester City Bukan Klub Besar
Yaya Toure: Manchester City Bukan Klub Besar
A A A
MANCHESTER - Setelah mengaku tak betah berada di kompetisi Liga Inggris lantaran tekanan yang ia terima dari media asal negeri Ratu Elisabeth, Yaya Toure kini mulai berani untuk mengecilkan tim yang dibelanya, Manchester City. Yaya Toure yang bergabung sejak tahun 2010, nyatanya sama sekali tidak melihat Manchester City sebagai sebuah klub besar.

Menurut Yaya, City belum bisa menunjukan tanda sebagi sebuah tim besar. Meski dengan sokongan dana tanpa batas, namun City nyatanya hingga kini masih kesulitan untuk menunjukan taring di level Eropa.

''Kami sadar untuk menjadi sebuah klub besar, kami harus bisa terus memenangkan trofi-trofi penting dan menancapkan jejak kami di level Eropa. Jika kami bisa melakukan itu, barulah orang akan mengatakan kalau Manchester City adalah klub besar,''

Namun pemain asal Pantai Gading ini percaya, Manchester City memiliki peluang besar untuk mencatatkan diri sebagai salah satu klub raksasa Eropa. Dengan kualitas tim dan pemain yang ada, City hanya perlu menunjukan konsistensi di semua kompetisi yang diikuti.

''Target utamanya adalah mencoba sebaik mungkin untuk berlaga di semua kompetisi. Kami sadar hal ini sulit, karena semua hal bisa terjadi dalam semusim, seperti cedera. Tapi kami yakin kami memiliki tim (yang solid) dan kami juga punya skuat (yang mumpuni),'' pungkas Yaya.
(rus)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4978 seconds (0.1#10.140)