Kemenangan Perdana Pesut Etam untuk Rakyat Samarinda

Minggu, 22 November 2015 - 01:33 WIB
Kemenangan Perdana Pesut...
Kemenangan Perdana Pesut Etam untuk Rakyat Samarinda
A A A
SIDOARJO - Pusam Borneo FC bangkit setelah meraih kemenangan perdana atas Persela Lamongan, 1-0, pada laga kedua Grup C Piala Jenderal Sudirman di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Sabtu (22/11).Gol semata wayang, Pusam Borneo FC, dicetak Sutan Sama pada menit 60.

Mantan pemain Bali United tak kesulitan menjebol gawang Persela Khoirul Huda setelah melakukan overlap dari sisi kanan pertahanan Persela. Kemenangan ini menjadi jawaban atas keraguan publik Pesut Etam pasca mundurnya Pelatih Iwan Setiawan. "Kemenangan perdana ini buat rakyat Samarinda dan manajemen. Terima kasih buat pemain yang sudah kerja keras,"ujar Pelatih anyar PBFC, Kas Hartadi.

Diakui Kas Hartadi, bebab berat dipikulnya setelah Iwan Setiawan mundur dari pelatih usai kalah adu penalti melawan PS TNI di laga perdana. "Jelas sangat terbebani, ini pertama kali sebagai headcoach di PBFC. Namun berkat kerja sama semuanya, kami bisa melewati," ucapnya.

Setelah ditunjuk sebagai pelatih kepala, Kas Hartadi mengaku melakukan perombakan total terkait taktik dan strategi. "Saya rombak total. Memang terlihat kurang garang dan cepat. Tapi memang itu style saya. Di Sriwijaya dulu juga sepertui ini mainnya,"ucapnya.

Terpisah Pelatih Persela, Didik Ludianto mengatakan timnya kurang beruntung sehingga harus mengalami kekalahan. "Ada empat peluang membentur mistar. Menyerang dari subuh sampai malam sulit tercipta gol. Kami tidak beruntung, inilah sepak bola, "keluhnya.
(aww)
Berita Terkait
Hasil Borneo FC vs Persela:...
Hasil Borneo FC vs Persela: Pesut Etam Perpanjang Napas
Hasil Liga 1 2021/2022:...
Hasil Liga 1 2021/2022: Terens Puhiri Pastikan Borneo FC Bungkam Persela
Jelang Persela vs Borneo...
Jelang Persela vs Borneo di Liga 1, Iwan Setiawan Hafal Karakter Mantan
Persela Belum Rasakan...
Persela Belum Rasakan Kemenangan di Piala Menpora, Pelatih Minta Maaf
Main Imbang, Persela...
Main Imbang, Persela dan Persik Butuh Keajaiban ke Perempat Final Piala Menpora 2021
Dapat Banyak Kesempatan,...
Dapat Banyak Kesempatan, Pemain Muda Persela Sanjung Nil Maizar
Berita Terkini
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
38 menit yang lalu
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
1 jam yang lalu
Naoya Inoue vs Ramon...
Naoya Inoue vs Ramon Cardenas: Monster KO Dihujat Takut Kalah
2 jam yang lalu
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
3 jam yang lalu
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
4 jam yang lalu
Menanti Sentuhan Magis...
Menanti Sentuhan Magis Patrick Kluivert di Timnas Indonesia
5 jam yang lalu
Infografis
AS Gelontorkan Ribuan...
AS Gelontorkan Ribuan Triliun untuk Ukraina, Hasilnya Mengecewakan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved