Liam Williams Tak Buru-buru Cari Sabuk Juara Dunia
A
A
A
MANCHESTER - Petinju kelas menengah asal Inggris, Liam Williams, tidak terburu-buru mencari sabuk juara dunia kendati baru berhasil meraih sabuk juara Commonwealth (negara persemakmuran). Gary Lockett sebagai pelatih menargetkan tahun depan sebagai tahun uju coba Williams.
Williams, 23 tahun, berhasil meraih sabuk juara Commonwealth 2015 usai mengalahkan Kris Carslaw dalam pertandingan dua ronde di Manchester Arena, Minggu (20/12/2015). Kemenangan tersebut terasa istimewa karena terjadi setelah Williams absen 13 bulan akibat cedera.
"Mari kita bersikap realistis. Williams baru memiliki 14 pertarungan dalam kariernya, dia menang delapan kali," kata Lockett, dikutip BBC Sports, Senin (21/12/2015).
"Saya selalu yakin Williams akan menang dalam pertarungan-pertarungannya. Pada suatu titik, dia akan menyadari bahwa betapa dia mencintai tinju dalam hidupnya," lanjutnya.
Petinju asal kota Liverpool, Liam Smith yang mempertahankan gelar WBO menghadapi Jimmy Kelly pada pertandingan akhir pekan lalu, diprediksi akan menjadi lawan berikutnya bagi Liam.
Juara bertahan WBO Liam Smith dan Juara Commonwealth Liam Williams berada di bawah promotor tinju Frank Warren. Artinya, bukan perkara sulit untuk mempertemukan kedua petinju dalam waktu dekat.
"Saya sebetulnya tidak begitu suka dengan rencana pertarungan itu. Ketika kami memutuskan untuk bertarung maka saya yakin Liam Williams akan keluar sebagai pemenang," kata Smith.
Williams, 23 tahun, berhasil meraih sabuk juara Commonwealth 2015 usai mengalahkan Kris Carslaw dalam pertandingan dua ronde di Manchester Arena, Minggu (20/12/2015). Kemenangan tersebut terasa istimewa karena terjadi setelah Williams absen 13 bulan akibat cedera.
"Mari kita bersikap realistis. Williams baru memiliki 14 pertarungan dalam kariernya, dia menang delapan kali," kata Lockett, dikutip BBC Sports, Senin (21/12/2015).
"Saya selalu yakin Williams akan menang dalam pertarungan-pertarungannya. Pada suatu titik, dia akan menyadari bahwa betapa dia mencintai tinju dalam hidupnya," lanjutnya.
Petinju asal kota Liverpool, Liam Smith yang mempertahankan gelar WBO menghadapi Jimmy Kelly pada pertandingan akhir pekan lalu, diprediksi akan menjadi lawan berikutnya bagi Liam.
Juara bertahan WBO Liam Smith dan Juara Commonwealth Liam Williams berada di bawah promotor tinju Frank Warren. Artinya, bukan perkara sulit untuk mempertemukan kedua petinju dalam waktu dekat.
"Saya sebetulnya tidak begitu suka dengan rencana pertarungan itu. Ketika kami memutuskan untuk bertarung maka saya yakin Liam Williams akan keluar sebagai pemenang," kata Smith.
(bbk)