Bek Arsenal Ogah Ikuti Jejak Fabregas
A
A
A
LONDON - Jalan hidup Hector Bellerin nyaris sama dengan seniornya di Timnas Spanyol, Cesc Fabregas. Sebelum bergabung dengan Arsenal, Bellerin lebih dulu belajar sepak bola di akademi junior Barcelona.
Pada 2011 lalu saat usianya masih 15 tahun, barulah Bellerin pindah ke kubu Meriam London. Kini ia berhasil mengunci tempat di sektor kanan pertahanan dan berkat kegemilangannya, Bellerin masuk dalam bidikan Barcelona.
Namun pemain berpostur 178 cm itu tidak tertarik pulang ke kampung halamannya. Ia mengaku betah tinggal di skuat asuhan Arsene Wenger.
"Saya datang untuk tinggal. Saya tidak berpikir untuk kembali ke Barcelona. Ini musim kelima saya bersama Arsenal dan saya seperti berada di rumah sendiri. Sangat sulit jika harus pergi saat ini juga," kata Bellerin pada Daily Mail.
Beberapa tahun lalu Fabregas juga mengalami kisah serupa. Di usia muda, ia diboyong Arsenal dari Barcelona. Namun Fabregas mencoreng kesetiannya dengan Meriam London. Pada 2011 lalu ia pulang ke Barcelona dan tiga tahun kemudian dirinya hijrah menuju Chelsea.
Pada 2011 lalu saat usianya masih 15 tahun, barulah Bellerin pindah ke kubu Meriam London. Kini ia berhasil mengunci tempat di sektor kanan pertahanan dan berkat kegemilangannya, Bellerin masuk dalam bidikan Barcelona.
Namun pemain berpostur 178 cm itu tidak tertarik pulang ke kampung halamannya. Ia mengaku betah tinggal di skuat asuhan Arsene Wenger.
"Saya datang untuk tinggal. Saya tidak berpikir untuk kembali ke Barcelona. Ini musim kelima saya bersama Arsenal dan saya seperti berada di rumah sendiri. Sangat sulit jika harus pergi saat ini juga," kata Bellerin pada Daily Mail.
Beberapa tahun lalu Fabregas juga mengalami kisah serupa. Di usia muda, ia diboyong Arsenal dari Barcelona. Namun Fabregas mencoreng kesetiannya dengan Meriam London. Pada 2011 lalu ia pulang ke Barcelona dan tiga tahun kemudian dirinya hijrah menuju Chelsea.
(bep)