Penyerang Persib Puji Bek Arema Asal Kamerun

Jum'at, 01 Januari 2016 - 08:01 WIB
Penyerang Persib Puji...
Penyerang Persib Puji Bek Arema Asal Kamerun
A A A
BANDUNG - Penyerang Persib Bandung Tantan Dzalikha punya kesan mendalam terhadap penggawa Arema Cronus Thierry Gathuessi. Tantan mengakui, bek asal Kamerun itu merupakan pemain yang paling sulit dia lewati dalam pertandingan.

Menurut Tantan, Gathuessi sulit ditaklukan. Perlu kerja keras dan ekstra tenaga untuk dapat melewati pemain kelahiran Bafoussam, Kamerun, 17 April 1982, itu. Tantan menjelaskan, meskipun ada beberapa pemain belakang yang tangguh, Gathuessi paling sulit dihadapi.

"Beberapa kali saya berhadapan dengan Gathuessi, kesan saya dia sangat sulit dilewati. Dia pemain alot, selalu mencari bola jika lepas. Bagi saya, Gathuessi pemain yang berkesan sampai saat ini," kata Tantan dalam laman resmi klub (persib.co.id).

Uniknya, Tantan dan Gathuessi ibarat ditakdirkan untuk selalu bertemu secara head-to-head di lapangan, karena pelatih Arema kerap menugaskan Gathuessi untuk menjaga Tantan. Pemain bernomor punggung 82 itu mengakui kerap menjadi target khusus Gathuessi untuk dijegal sehingga sulit masuk daerah pertahanan.

Saat Persib menghadapi Arema di semifinal Indonesia Super League (ISL) 2014 di Palembang, Gathuessi sempat menanyakan kepada Tantan soal fisiknya. Gathuessi yang pernah memperkuat klub Ligue 1 Prancis Montpellier, itu heran lantaran Tantan tidak lelah berlari dan tampil ngotot.

Menurut Tantan, dirinya hanya tersenyum dan tidak memperlihatkan rasa lelah kepada musuhnya tersebut. Hingga akhirnya, Tantan ditarik keluar menit ke-76 dan digantikan Atep. Sementara Gathuessi ditarik Pelatih Benny Wahyudi pada menit ke-77.

"Setiap bertanding pasti lelah, apalagi menghadapi Gathuessi. Saat ditanya capek atau tidak, saya hanya tersenyum dan kembali bermain maksimal, karena tahu dia juga sudah lelah," imbuh Tantan. "Pertemuan dengannya tidak hanya saat di Persib. Ketika di Sriwijaya FC saya juga dapat tugas mengawalnya dan ternyata Gathuessi juga sama disuruh mengawal saya."
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0909 seconds (0.1#10.140)