WPK MBU Makassar Bentrok dengan Mataram FC di Final

Sabtu, 16 Januari 2016 - 18:13 WIB
WPK MBU Makassar Bentrok...
WPK MBU Makassar Bentrok dengan Mataram FC di Final
A A A
YOGYAKARTA - WPK MBU Makassar memastikan diri lolos ke final Futsal Liga Nusantara. Kepastian itu didapat setelah tim besutan Azhar Rahman menang 3-1 atas Black Steel Papua Barat di GOR Amongrogo, Yogyakarta, Sabtu (16/1) siang.

Tiga gol kemenangan WPK MBU dicetak oleh Hendra M di menit kedua, K Kurniawan menit 32, dan M Adhim di menit 35. Gol hiburan Black Steel dilesakkan oleh Jhon Rumbruren di menit keempat melalui titik penalti.

Kemenangan ini pun disyukuri oleh pelatih WPK MBU, Azhar Rahman. "Alhamdulillah kami mampu menang. Kita juga mampu lolos ke final, kita ingin pulang ke Makassar dengan meraih juara. Tim lawan sebernarnya bermain bagus, tapi kita mampu mengatasinya. Anak-anak bermain luar biasa hari ini," kata Azhar usai laga, seperti dikutip dari situs resmi PSSI.

Sedangkan arsitek Black Steel, Naim Hamid tak mampu menyembunyikan kekecewaannya. "Lawan lebih beruntung. Namun kita akui kekalahan ini. Kam sudah bermain maksimal. Di laga perebutan tempat ketiga kami akan fight untuk meraih kemenangan," beber Naim

Di babak Final, Minggu (17/1/2016), WPK MBU Makassar akan menantang Mataram FC setelah mengalahkan BJL Semarang dengan skor meyakinkan 7-2.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7740 seconds (0.1#10.140)