Leicester Geser Arsenal dari Puncak Klasemen
A
A
A
LEICESTER - Leicester City berhasil kembali ke puncak klasemen Liga Inggris usai meraup poin sempurna di markas sendiri. Leicester menang 3-0 kala menjamu Stoke City, Sabtu (23/1/2016).
Menjamu Stoke di King Power Stadium, Leicester kembali menunjukan kapasitasnya sebagai tim yang kompetitif. Tuan rumah bahkan sudah unggul di babak pertama melalui aksi Daniel Drinkwater pada menit ke-42.
Gol kedua Leicester lahir di menit ke-66. Penyerang andalan mereka, Jamie Vardy berhasil mengecoh penjaga gawang Jack Butland. Gol tersebut menandai berakhirnya paceklik gol Vardy selama 10 jam 17 menit di Liga Premier.
Pesta gol Leicester ditutup melalui aksi Jose Leonardo Ulloa tiga menit jelang laga berakhir. Kemenangan 3-0 tak hanya memperpanjang rekor positif Leicester, namun juga membuat anak asuh Claudio Ranieri menggeser Arsenal dari puncak klasemen sementara Liga Inggris.
Arsenal sendiri baru akan bertanding melawan Chelsea dalam lanjutan Liga Inggris pekan ke-23 pada Minggu (24/1/2016) malam WIB. Arsenal berperan sebagai tuan rumah dalam Derby London tersebut.
Berikut susunan pemain Leicester City vs Stoke City,
Leicester City : K. Schmeichel, R. De Laet, W. Morgan, R. Huth, M. Albrighton, D. Drinkwater, G. Inler, J. Vardy, S. Okazaki, J. Schlupp, R. Mahrez.
Stoke City : J. Butland, G. Cameron, E. Pieters, Muniesa, P. Bardsley, G. Whelan, M. van Ginkel, M. Diouf, M. Arnautovic, Joselu, X. Shaqiri.
Menjamu Stoke di King Power Stadium, Leicester kembali menunjukan kapasitasnya sebagai tim yang kompetitif. Tuan rumah bahkan sudah unggul di babak pertama melalui aksi Daniel Drinkwater pada menit ke-42.
Gol kedua Leicester lahir di menit ke-66. Penyerang andalan mereka, Jamie Vardy berhasil mengecoh penjaga gawang Jack Butland. Gol tersebut menandai berakhirnya paceklik gol Vardy selama 10 jam 17 menit di Liga Premier.
Pesta gol Leicester ditutup melalui aksi Jose Leonardo Ulloa tiga menit jelang laga berakhir. Kemenangan 3-0 tak hanya memperpanjang rekor positif Leicester, namun juga membuat anak asuh Claudio Ranieri menggeser Arsenal dari puncak klasemen sementara Liga Inggris.
Arsenal sendiri baru akan bertanding melawan Chelsea dalam lanjutan Liga Inggris pekan ke-23 pada Minggu (24/1/2016) malam WIB. Arsenal berperan sebagai tuan rumah dalam Derby London tersebut.
Berikut susunan pemain Leicester City vs Stoke City,
Leicester City : K. Schmeichel, R. De Laet, W. Morgan, R. Huth, M. Albrighton, D. Drinkwater, G. Inler, J. Vardy, S. Okazaki, J. Schlupp, R. Mahrez.
Stoke City : J. Butland, G. Cameron, E. Pieters, Muniesa, P. Bardsley, G. Whelan, M. van Ginkel, M. Diouf, M. Arnautovic, Joselu, X. Shaqiri.
(bep)