Pemain Terbaik Piala Kemerdekaan 2015 Lengkapi Skuat Muda Persela

Kamis, 28 Januari 2016 - 14:39 WIB
Pemain Terbaik Piala...
Pemain Terbaik Piala Kemerdekaan 2015 Lengkapi Skuat Muda Persela
A A A
LAMONGAN - Persela Lamongan lebih segar menghadapi laga uji coba kontra Persis Solo dan Indonesia Super Competition (ISC) 2016. Dalam persiapan awal, Persela banyak merekrut pemain muda untuk melengkapi skuat senior. Pemain muda paling mencolok adalah Jefri Kurniawan, yang menjadi pemain terbaik Piala Kemerdekaan 2015 bersama Persinga Ngawi.

Jefri sempat berkostum Persegres Gresik United di Piala Jenderal Sudirman dan kini memilih bergabung tim Laskar Joko Tingkir. Selain Jefri, Persela juga menambah kekuatan dengan meminjam empat pemain PON Jawa Timur, yakni Iman Budi, Ridho Nucahyo, Muhammad Zakamabruri, dan Dendy Sulistiawan. Nama terakhir sudah akrab di telinga publik bola Lamongan karena pernah dilibatkan di turnamen.

Jefri mengaku senang bisa bergabung dengan Persela yang menjadi pengalaman keduanya di tim level ISL. Dia menyatakan secara mental dan teknik sudah siap memberikan kontribusi untuk Laskar Joko Tingkir, seperti yang pernah dilakukan di Persegres.

"Saya siap memberikan kemampuan terbaik untuk Persela, bahkan targetnya lebih baik dibanding sebelumnya (bersama Persegres). Saya ingin meningkatkan kemampuan dan semoga bisa mendapat banyak kesempatan di Lamongan," ungkap Jefri Kurniawan, kini 23 tahun.

Pelatih Persela Didik Ludiyanto menyatakan senang dengan kedatangan Jefri Kurniawan yang disebutnya memiliki talenta bagus. Didik melihat sosok Jefri adalah pemain muda yang ingin terus meningkatkan level kemampuannya setelah mengorbit bersama Persinga Ngawi.

"Dia pemain dengan tekad yang besar dan selalu ingin lebih baik. Secara teknis kemampuannya juga bagus walau pengalaman di level ISL masih minim. Saya yakin dia akan berkembang di Persela dan juga memberikan tambahan kekuatan untuk tim," ungkap Didio Ludiyanto.

Perpaduan pemain senior dan pemain muda potensial, disebut Didik bakal menjadi kombinasi yang menarik. Walau disebutnya skuad Persela masih minimalis, namun sudah layak untuk melakoni laga pemanasan sebelum ISC digulirkan nanti.

"Kalau berpikir soal kekuatan untuk ISC, mungkin masih terlalu jauh. Sementara ini saya maksimalkan kekuatan untuk pertandingan ujicoba, salah satunya untuk lawan Persis Solo. Secara umum kekuatan sudah lumayan dan layak untuk ujicoba," tandas Didik.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5735 seconds (0.1#10.140)