Rio Haryanto Siapkan Kejutan di Tes Pramusim

Rabu, 24 Februari 2016 - 13:53 WIB
Rio Haryanto Siapkan Kejutan di Tes Pramusim
Rio Haryanto Siapkan Kejutan di Tes Pramusim
A A A
BARCELONA - Kesempatan mengetes kemampuan MRT05 tak akan disia-siakan Rio Haryanto. Pembalap Indonesia itu akan turun di hari ketiga tes pramusim di Sirkuit Catalunya, Barcelona, Rabu (24/2/2016).

Meski belum sepenuhnya menjajal keandalan tim bermesin Mercedes itu, Rio yakin kalau hasil tes tak akan mengecewakan. Ia mengajak melihat hasil yang ditorehkan rekan setimnya di Manor Racing, Pascal Wehrlein dari Jerman.

"Anda bisa lihat apa yang tim kamu lakukan kemarin dan hari ini. Semuanya cukup baik dan masih ada yang datang lebih baik lagi," Rio dikutip situs resmi F1.

Ketika dikendarai Wehrlein, posisi pembalap tercepat memang berubah drastis. Di sesi pertama hari kedua, Wehrlein ada di posisi buncit. Tapi peringkatnya bisa diperbaiki di sesi sore dengan melonjak ke posisi tujuh.

Catatan waktu yang berhasil dibukukan Wehrlein di hari pertama sesi terakhir tercatat 1 menit 28 detik. Raihan waktu bisa dicetak lebih cepat menjadi 1 menit 25 detik di hari kedua.

"Saya tak sabar untuk segera mengendarai mobil tersebut. Saya kira Manor punya paket yang bagus tahun ini. Kami sudah mencatat dua sukses dan saya ingin belajar banyak hal dari Wehrlein soal mobil itu," imbuh Rio.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8032 seconds (0.1#10.140)