Persela Angkut 22 Pemain ke Piala Gubernur Kaltim

Rabu, 24 Februari 2016 - 16:15 WIB
Persela Angkut 22 Pemain...
Persela Angkut 22 Pemain ke Piala Gubernur Kaltim
A A A
LAMONGAN - Persela Lamongan mendaftarkan 22 nama yang akan tampil di ajang Piala Gubernur Kalimantan Timur. Dari jumlah tersebut, tiga di antaranya adalah pemain asing yakni Herman Dzumafo Epandi (Kamerun), Selim Kaabi (Prancis) dan Omar El Husseiny (Mesir).

"Ada 22 pemain yang didaftarkan Persela Lamongan ke Piala Gubernur Kalimantan Timur. Tim yang ada sekarang adalah perpaduan antara sebagian pemain lama dengan pemain baru. Semoga kami bisa memberikan hasil terbaik di turnamen nanti," ungkap Arif Baktiar, Media Officer Persela.

Untuk pemain lokal, Persela diperkuat nama-nama tenar seperti Khoirul Huda, Taufik Kasrun, Eky Taufik, Zaenal Arifin, Jusmadi, Radikal Idealis, hingga Dendi Sulistyawan. Satu nama yang baru bergabung adalah Victor Pae dan ia bakal memperkuat lini belakang tim Laskar Joko Tingkir.

"Tidak perlu mendatangkan pemain bintang kalau tidak bisa memberikan kontribusi maksimal. Saya percaya Persela memiliki daya saing yang bagus walau orang mungkin hanya mengenal satu-dua pemain saja. Kita lihat saja nanti," ucap sang pelatih, Stefan Hansson.

Pada laga pertama Piala Gubernur Kaltim, Persela langsung berhadapan dengan Arema Cronus. Duel kedua tim akan digelar pada 27 Februari 2016 mendatang.

Berikut skuat Persela di Piala Gubernur Kaltim:
Kiper:
Khoirul Huda, Dwi Kuswanto

Bek: Selim Kaabi, Zaenal Haq, Djayusman Triasdi, Firdaus Ramadan, Taufik Kasrun, Eky Taufik, Victor Pae, Samsul Arifin.

Tengah: Omar El Husseiny, Radikal Idealis, Tamsil Sijaya, Jusmadi, Ramadan Saputra, Zaenal Arifin, Edy Gunawan, Dzikri Afdloli.

Depan: Herman Dzumafo E, Engkus Kuswara, Ikhwan Azka, Dendi Sulistyawan.
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0915 seconds (0.1#10.140)