Hancurkan Fiorentina, Tottenham Loloskan Semua Wakil Inggris
A
A
A
LONDON - Tottenham Hotspur memastikan wakil Inggris lolos semua dari babak 32 besar Liga Europa. Mengalahkan Fiorentina di leg kedua, Erik Lamela dkk menang telak 3-0 dan merebut tiket 16 besar.
Bertanding di White Hart Lane Stadium, Jumat (26/2/2016) dini hari WIB, Tottenham dan Fiorentina yang bermain imbang 1-1 di leg pertama langsung saling ngotot. Turun tanpa Harry Kane, Tottenham tak terlihat kesulitan menggempur lini pertahanan La Viola.
Ryan Mason akhirnya membawa tim tuan rumah unggul 1-0 di menit ke-25. Lolos dari pengawasan bek Fiorentina, ia melesat ke jantung pertahanan lawan dan menjebol gawang Tatarusanu. Skor 1-0 bertahan hingga turun minum.
Di babak kedua, Lamela mampu menggandakan kedudukan Tottenham jadi 2-0 di menit ke-63. Kembali lewat aksi Mason, bola rebound hasil sepakannya diteruskan Lamela untuk menjebol gawang Fiorentina.
Tertinggal dua gol membuat mental Fiorentina terlihat runtuh. Di menit ke-81, bek Gonzalo Rodriguez mencetak gol bunuh diri. Gol tersebut jadi yang terakhir dalam pertandingan ini.
Kemenangan 3-0 cukup meloloskan The Lilywhites ke babak 16 besar. Mereka menemani Manchester United dan Liverpool yang juga berhasil menundukkan lawan masing-masing.
Susunan Pemain
Tottenham Hotspur: Lloris, Trippier, Alderweireld, Wimmer, Davies, Dier, Mason (Winks'87), Lamela (Onomah'76), Eriksen, Alli (Bentaleb'84), Chadli
Fiorentina: Tatarusanu, Rodriguez, Tomovic, Astori, Alonso, Badelj (Fernandez'82), Vecino, Valero (Blaszczykowski'74) Kalinic, Bernardeschi, Ilicic (Zarate'61)
Bertanding di White Hart Lane Stadium, Jumat (26/2/2016) dini hari WIB, Tottenham dan Fiorentina yang bermain imbang 1-1 di leg pertama langsung saling ngotot. Turun tanpa Harry Kane, Tottenham tak terlihat kesulitan menggempur lini pertahanan La Viola.
Ryan Mason akhirnya membawa tim tuan rumah unggul 1-0 di menit ke-25. Lolos dari pengawasan bek Fiorentina, ia melesat ke jantung pertahanan lawan dan menjebol gawang Tatarusanu. Skor 1-0 bertahan hingga turun minum.
Di babak kedua, Lamela mampu menggandakan kedudukan Tottenham jadi 2-0 di menit ke-63. Kembali lewat aksi Mason, bola rebound hasil sepakannya diteruskan Lamela untuk menjebol gawang Fiorentina.
Tertinggal dua gol membuat mental Fiorentina terlihat runtuh. Di menit ke-81, bek Gonzalo Rodriguez mencetak gol bunuh diri. Gol tersebut jadi yang terakhir dalam pertandingan ini.
Kemenangan 3-0 cukup meloloskan The Lilywhites ke babak 16 besar. Mereka menemani Manchester United dan Liverpool yang juga berhasil menundukkan lawan masing-masing.
Susunan Pemain
Tottenham Hotspur: Lloris, Trippier, Alderweireld, Wimmer, Davies, Dier, Mason (Winks'87), Lamela (Onomah'76), Eriksen, Alli (Bentaleb'84), Chadli
Fiorentina: Tatarusanu, Rodriguez, Tomovic, Astori, Alonso, Badelj (Fernandez'82), Vecino, Valero (Blaszczykowski'74) Kalinic, Bernardeschi, Ilicic (Zarate'61)
(aww)