Sasar Talenta Madura, MU Garap Akademi Sepak Bola

Sabtu, 26 Maret 2016 - 18:33 WIB
Sasar Talenta Madura,...
Sasar Talenta Madura, MU Garap Akademi Sepak Bola
A A A
MADURA - Madura United (MU) akan memaksimalkan potensi lokal dalam mengarungi kompetisi musim depan. Runner-up Piala Gubernur Kaltim 2016 ini akan membangun akademi sepak bola untuk menjaring talenta-talenta sepak bola asal Pulau Garam.

Menurut CEO MU Achsanul Qosasi, pendirian akademi sebagai upaya menjadikan MU sebagai tim profesional nan modern. Dengan adanya akademi, dia berharap talenta sepak bola asal Madura mendapatkan kesempatan berkembang.

"Akademi akan digarap secara modern dengan visi untuk menyuplai pemain ke MU ke depan. Akademi harus ada, karena tujuan kami adalah ikut memajukan sepak bola di Madura," ungkap Achsanul.

Diharapkan, akademi yang didirikan akan menjaring talenta dari seluruh wilayah Madura, bukan hanya dari Bangkalan dan Pamekasan yang menjadi home-base tim asuhan Gomes de Oliviera ini. Akademi tersebut, menurut Achsanul, sebagai bukti pihaknya serius mengelola MU dan bakal mempertahankannya di Madura selama mungkin.

"Sekarang ini belum banyak pemain asli Madura yang masuk tim utama, jadi kami harus memulai dari sekarang melalui akademi. Saya sangat yakin di Madura ini banyak sekali bakat-bakat pesepak bola yang bisa dikembangkan," sebut pria bersapa AQ ini.

Selain akademi, MU juga mempersiapkan official store yang menjual bermacam pernik merchandise MU. Rencananya official store bakal dibuka di Pamekasan. Ke depannya diupayakan di tiga kabupaten lainnya di Madura juga ada official store. Sejauh ini manajamenen MU masih mencari rekanan atau kontraktor untuk menggarap toko resmi tersebut.

"Tempat sudah ada di Pamekasan, tinggal mencari rekanan untuk mendirikan official store. Saya optimistis prospeknya bagus, karena gairah sepak bola di Madura sedang tinggi-tingginya. Selain itu juga mengajak suporter agar berkontribusi pada timnya dengan membeli merchandise resmi," tandasnya.

Tahun 2016 ini, rencananya MU akan tampil di Indonesia Soccer Championship (ISC) 2016. MU membuat kejutan di Piala Gubernur Kaltim dengan melaju ke final. Namun, gagal juara setelah dikalahkan tuan rumah Pusamania Borneo FC 0-1. Gol tunggal dikemas Ponaryo Astmana di babak perpanjangan waktu.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1014 seconds (0.1#10.140)