Asisten Pelatih Kangen Lihat Pacquiao Menang KO

Rabu, 06 April 2016 - 00:26 WIB
Asisten Pelatih Kangen...
Asisten Pelatih Kangen Lihat Pacquiao Menang KO
A A A
LAS VEGAS - Hampir tujuh tahun Manny Pacquiao tidak mampu menyudahi pertarungan dengan kemenangan KO. Miguel Cotto merupakan korban terakhir keberingasan PacMan yang dipukul jatuh pada 2009. Melihat rekor minor tersebut asisten pelatih Marvin Somodio merasa kengen melihat anak asuhnya bisa memenangkan duel dengan kemenangan KO saat melawan Timohty Bradley di MGM Grand, Las Vegas, Minggu (10/4/2016) pagi WIB.

MGM Grand diketahui sebagai arena pertarungan favorit buat Pacquiao. Pasalnya dari 65 pertarungan terakhir, 12 diantaranya berlangsung di Las Vegas. Sehingga wajar banyak pihak begitu merindukan melihat ikon tinju Filipina tersebut memenangkan duel itu dengan kemenangan KO.

"Saya yakin Pacquiao bakal menang KO. Jika dia bisa membuka pertarungan dengan baik, maka ia akan mudah mencetak KO. Setahu saya tidak ada petinju yang bisa bertahan lama ketika ia mendaratkan pukulan ke bagian rahang. Saya berharap ia bisa menang knockout, karena Pacquiao sudah memperbaiki pukulan kanan dan kirinya," ujar Somodio seperti dikutip Manilatimes, Rabu (6/4/2016).

Somodio membantah anggapan bahwa duel jilid III ini sepi peminat. Menurutnya, duel kali ini lebih memainkan mental serta strategi petinju. Namun demikian, menaruh keyakinan yang besar jika pada pertarungan ini Pacquiao bakal mengamankan kemenangan. Meskipun Bradley menyewa pelatih sekaliber Teddy Atlas.

"Kalau ada yang berkedip, maka petinju siap untuk kehilangan. Hal ini akan jadi pertempuran otak atau bisa diibaratkan seperti permainan catur. Saya sangat yakin Manny Pacquiao akan keluar sebagai pemenang dalam pertarungan ketiga ini.
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0866 seconds (0.1#10.140)