Ini Penyebab Valentino Rossi 'Ngepot' di Sirkuit

Senin, 11 April 2016 - 12:14 WIB
Ini Penyebab Valentino...
Ini Penyebab Valentino Rossi 'Ngepot' di Sirkuit
A A A
TEXAS - Valentino Rossi tampaknya terlalu sibuk mengurusi penggunaan ban Michelin di Grand Prix Amerika Serikat. Sehingga permasalahan lain seperti terabaikan dan ini berdampak buruk pada balapan seri ketiga MotoGP musim ini.

Posisi ideal yang didapat Rossi pada balapan seri ketiga MotoGP di COTA membuat mantan kekasih Linda Morselli ini makin percaya diri. Sayangnya, dewi keberuntungan belum berpihak kepada joki Movistar Yamaha setelah ia gagal menyelesaikan balapan untuk kali pertama sejak 2014 atau tepat di Aragon lalu.

Rossi gagal menyelesaikan balapan lantaran ia kehilangan keseimbangan saat akan bermanuver untuk menaklukan tikungan kedua di lap ketiga Circuit of The Americas (COTA), Senin (11/4/2016) dini hari WIB. Kesalahan terbesarnya adalah ia terlalu fokus terhadap penggunaan bagian depan ban Michelin ketimbang mengurusi masalah yang terjadi pada kopling Yamaha M1 miliknya.

"Masalah yang terjadi hari ini karena saya terlalu mengabaikan permasalahan yang terjadi pada kopling. Padahal untuk beberapa alasan tahun ini saya selalu mengalami kesulitan dan itu pernah terjadi di Argentina. Tapi kali ini saya benar-benar lupa untuk mengatasi masalah ini. Sehingga saya mengalami masalah di dua lap pertama dan saya harus membuka 50 persen gas atau handle akselerasi pada trek lurus," ungkap Rossi seperti dikutip Crash.

Rossi menambahkan meskipun mengalami masalah pada bagian kopling. Namun dirinya berusaha untuk tetap tenang menjalani balapan. Dikatakan, karena biasanya suhu kopling mulai menurun dan dirinya bisa kembali kompetitif.

Sayangnya, takdir berkata lain dan ia harus merasakan panasnya aspal di COTA setelah tergelincir keluar lintasan. "Saya harus tetap berpikir tenang karena biasanya suhu kopling mulai menurun. Tapi ketika saya sudah merasa nyaman, saya malah melakukan kesalahan. Mungkin saya kehilangan konsentrasi. Ini jelas buat saya kecewa, karena kami bekerja sangat baik akhir pekan ini dan saya sangat kompetitif lebih dari sebelumnya," tutup Rossi.

Akibat kegagalan ini Rossi terlempar ke urutan ketiga dengan raihan 33 angka. Juara dunia sembilan kali MotoGP itu terpaut 33 poin dari pimpinan klasemen sementara Marc Marquez.
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0765 seconds (0.1#10.140)