Marcus/Kevin Menang, Indonesia Loloskan Empat Wakil

Kamis, 28 April 2016 - 19:18 WIB
Marcus/Kevin Menang,...
Marcus/Kevin Menang, Indonesia Loloskan Empat Wakil
A A A
WUHAN - Indonesia dipastikan mengirim empat wakil ke perempat final Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2016. Pasangan Gideon Marcus Fernaldi/Kevin Sanjaya Sukamulja jadi nama terakhir yang lolos.

Bertanding di Wuhan Sports Center Gymnasium, Kamis (28/4/2016), Marcus/Kevin jadi satu-satunya wakil ganda putra yang lolos dari jeratan babak kedua. Sebelumnya pasangan Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi serta Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan tumbang dan mesti angkat koper dari turnamen.

Marcus/Kevin sukses mengalahkan unggulan ketujuh Korea Selatan Kim Gi Jung/Kim Sa Rang dalam permainan rubber 13-21, 21-19 21-16. Meski baru pertama bertemu, Marcus/Kevin mampu mengimbangi permainan lawannya.

"Kami pertama kali ketemu, jadi agak kaget juga, permainan mereka rapi sekali. Mereka bagus no lobnya. Di game kedua, kami baru temukan permainan dan kami mulai maksa melawan. Mereka juga kan jarang mati sendiri, jadi kami kuat-kuatan aja siapa yang tahan di lapangan," kata Kevin dikutip badmintonindonesia.

Selanjutnya, Marcus/Kevin akan melawan duet Jepang Takeshi Kamura/Keigo Sonoda. Menatap laga nanti, pasangan Indonesia optimistis bisa menang sebab pertemuan pertama di Malaysia Masters 2016 sukses mempecundagi Takeshi/Keigo 21-7, 21-17.

"Lawan sudah pernah ketemu juga. Nanti akan kami pelajari lagi. Kalau dilihat sebenarnya lawan besok lebih enak untuk dihadapi. Tapi kami juga harus recovery yang bagus biar bisa maksimal," jelas Marcus.

Sementara di laga lain, ganda putri Della Destiara Haris/Rosyita Eka Putri Sari juga mesti tumbang. Melawan pasangan Thailand Puttita Supajirakul/Sapsiree Taerattanachai, Della/Rosyita menyerah 18-21,16-21.

Dengan demikian, hanya ada empat tiga wakil Indonesia lainnya di babak delapan besar nanti. Selain Marcus/Kevin, Tommy Sugiarto, Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari dan Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir jadi pemegang tiket perempat final.

Tommy selanjutnya akan melawan Chen Long asal China, sementara Tontowi/Liliyana meladeni ganda campuran Korea Selatan Choi Solgyu/Eom Hye Won. Sedangkan Greysia/Nitya dihadang duet Korea lainnya, Jung Kyung Eun/Shin Seung Chan.
(bep)
Berita Terkait
Kejuaraan Bulu Tangkis,...
Kejuaraan Bulu Tangkis, Diikuti 192 Pemain dari 38 Media di Jakarta
Daftar Lengkap Wakil...
Daftar Lengkap Wakil Indonesia di Kejuaraan Asia Beregu Campuran 2023
Alwi Farhan Ungkap Kunci...
Alwi Farhan Ungkap Kunci Sukses Comeback Sikat China di Badminton Asia Junior Championships 2023
Daftar Wakil Indonesia...
Daftar Wakil Indonesia yang Lolos ke Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2024
Hasil Drawing Kejuaraan...
Hasil Drawing Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2023: Indonesia Lawan Thailand, China di Grup Neraka
Dampak Corona, Kejuaraan...
Dampak Corona, Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2021 Batal Digelar
Berita Terkini
Della Maddalena Haus...
Della Maddalena Haus Gelar: Tantang Belal Muhammad di UFC 315 dan Bidik Islam Makhachev!
2 jam yang lalu
Juara WBO Brian Norman...
Juara WBO Brian Norman Jr dan Tantangan Jin yang Menakutkan dari Jepang
2 jam yang lalu
Kapan Jadwal Drawing...
Kapan Jadwal Drawing Piala AFF U-23 2025: Catat Tanggalnya!
3 jam yang lalu
Perempat Final AFC Champions...
Perempat Final AFC Champions League Elite, Gwangju FC vs Al-Hilal: Live di iNews Pukul 23.30 WIB
4 jam yang lalu
MNCTV Tayangkan Semifinal...
MNCTV Tayangkan Semifinal Futsal Nation Cup 2025, Fafage Banua vs Cosmo JNE
5 jam yang lalu
Final Copa del Rey Barcelona...
Final Copa del Rey Barcelona vs Real Madrid, Live di RCTI: Main Dini Hari!
5 jam yang lalu
Infografis
Sedang Menanti Jet Tempur...
Sedang Menanti Jet Tempur Rafale, Indonesia Digoda F-15EX
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved