Evan Dimas Girang Bisa Timba Pengalaman di Negeri Matador

Kamis, 19 Mei 2016 - 18:41 WIB
Evan Dimas Girang Bisa Timba Pengalaman di Negeri Matador
Evan Dimas Girang Bisa Timba Pengalaman di Negeri Matador
A A A
JAKARTA - Evan Dimas Darmono kembali menginjakan kakinya di Indonesia. Mantan kapten Timnas U-19 itu baru saja pulang usai menimba ilmu sepak bola bersama Espanyol B.

Di Spanyol, Evan tinggal selama tiga bulan. Meski singkat, ia tetap senang sebab mendapat pengalaman baru yang bisa dimanfaatkan untuk kariernya.

"Saya tidak kapok (ke luar negeri) sebab saya bisa mengambil banyak pengalaman. Di sana semuanya teratur, mulai dari makan sampai latihan," kata Evan saat mengunjungi Kantor Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) RI, Kamis (19/5/2016).

"Di sana jarang makan nasi sebab katanya kurang bagus. Saya disarankan makan salad, ikan dan ayam. Kalau makan nasi, pas latihan gerak akan sama saja. Di sana juga fitnes terus, sedangkan di sini sangat jarang," jelasnya.

Meski jauh dari kampung halaman, Evan tetap mengikuti perkembangan sepak bola Indonesia. Ia mengaku senang saat pemerintah mencabut SK pembekuan terhadap PSSI.

"Ia saya senang sebab setelah dicabut kami bisa bermain di timnas lagi. Saya rindu timnas. Saya harap kita bisa meraih prestasi di level Asia dan dunia," tuturnya.

Setelah ini, Evan akan pulang ke Surabaya. Ia bakal memperkuat Bhayangkara Surabaya United di ajang Indonesia Soccer Championship.
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.3272 seconds (0.1#10.140)