Dikritik, Oscar De La Hoya Malah Ledek Bob Arum

Kamis, 02 Juni 2016 - 16:19 WIB
Dikritik, Oscar De La...
Dikritik, Oscar De La Hoya Malah Ledek Bob Arum
A A A
LAS VEGAS - Oscar De La Hoya meyakini kesepakatan pertarungan Gennady Golovkin versus Saul 'Canelo' Alvarez bakal terjadi. Meskipun proses tersebut masih berjalan alot hingga saat ini, namun bos Golden Boy Promotion memastikan bahwa kata sepakat tersebut tidak akan memakan waktu yang lama seperti yang terjadi pada mega duel Manny Pacquiao melawan Floyd Mayweather Jr.

Pernyataan itu disampaikannya setelah ada kritikan pedas yang terlontar dari mulut Bob Arum. Saat itu promotor Top Rank menyebut Canelo bodoh lantaran petinju Meksiko itu menyatakan keberatan soal kesepakatan berat badan. Bahkan ia sampai melowongkan sabuk juara WBC demi membatalkan mega duel tersebut.

Sekarang ketika semua orang memfokuskan diri untuk berkonsentrasi melihat duel Golovkin versus Canelo. Penggemar malah dibuat kecewa, karena hingga saat ini proses kesepakatan itu masih berlangsung alot.

Meski demikian, De La Hoya memastikan bahwa proses negosiasi itu tidak akan memakan waktu lama, seperti yang pernah dihadapi Arum. Sewaktu mengonfirmasi kesepakatan mega duel Pacquiao melawan Mayweather Jr.

"Saya memahami bahwa Bob ingin kepastian segera dan tetap berpikir relevan. Tapi saya merasa tersinggung ketika dia berbicara mengenai Canelo, menurut saya komentarnya sangat konyol mengingat ia punya pengalaman enam tahun sebelum mengonfirmasi kesepakatan mega duel Pacquiao vs Mayweather Jr," ungkap Oscar De La Hoya seperti dikutip Boxing Scene, Kamis (2/6/2016).

"Yakinlah bahwa proses negosiasi pertarungan Canelo dengan Triple G tidak akan berlangsung lama. Mudah-mudahan pertarungan ini bisa mendatangkan kembali minat penggemar tinju yang pernah dibuat kecewa oleh Arum," tutup Oscar De La Hoya.
(bep)
Berita Terkait
John Ryder Cuma Mau...
John Ryder Cuma Mau Duel Lawan Gennady Golovkin Sebelum Gantung Sarung Tinju
Ambil Risiko Hadapi...
Ambil Risiko Hadapi Matteo Signani, Tyler Denny Bertekad Bisa Jajal Janibek Alimkhanuly
Biodata Demetrius Andrade,...
Biodata Demetrius Andrade, Petinju Tak Terkalahkan yang Disebut Kurang Bertenaga
10 Pertarungan Tinju...
10 Pertarungan Tinju yang Melegitimasi Tinju Kelas Menengah Super
Tinju Kelas Menengah...
Tinju Kelas Menengah Super: Terbaik dari Yang Terbaik
Demetrius Andrade Tatap...
Demetrius Andrade Tatap Adu Jotos yang Gila dengan David Benavidez
Berita Terkini
Kejutan! Pangsuma FC...
Kejutan! Pangsuma FC Hancurkan Black Steel FC 4-1, Tantang Bintang Timur Surabaya di Semifinal!
5 jam yang lalu
AHRT Siap Ukir Sejarah...
AHRT Siap Ukir Sejarah Baru di ARRC 2025: Bidik Juara di 3 Kelas!
5 jam yang lalu
Futsal Nation Cup 2025:...
Futsal Nation Cup 2025: Gilvan Quattrick, Bintang Timur Surabaya ke Semifinal usai Bungkam Sadakata United 5-3
6 jam yang lalu
Nonton Laga Tunda LaLiga...
Nonton Laga Tunda LaLiga Villarreal vs Espanyol di VISION+, Perebutan Poin Krusial!
7 jam yang lalu
Indonesia Siap Hadirkan...
Indonesia Siap Hadirkan Ice Ring Airdome Pertama di Asia Tenggara!
7 jam yang lalu
76 Indonesian Downhill...
76 Indonesian Downhill 2025: Ternadi Bike Park Jadi Arena Pertempuran Para Downhiller Elite Indonesia
9 jam yang lalu
Infografis
Ngonten di Depan Rumah...
Ngonten di Depan Rumah Korban Kebakaran LA, Uya Kuya Bakal Diperiksa MKD
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved